Keuangan

Kinerja Ciamik, Dirut BCA Finance Roni Haslim Raih Top 100 CEO 2023 dari Infobank

Jakarta— Presiden Direktur BCA Finance Roni Haslim masuk sebagai jajaran pemimpin terbaik 2023 dalam ajang Top 100 CEO of The Year 2023 dari Infobank Media Group.

Roni dipilih oleh Dewan Redaksi Infobank Media Group berdasarkan beberapa faktor, yakni leadership, kinerja perusahaan yang dipimpinnya, dan track record selama berkarir di industri.

Penghargaan itu diberikan di acara Top 100 CEO & Top 200 Next Leaders Forums 2023 di Four Season Hotel, pada Selasa (5/12/2023).

Pada paruh pertama 2023, BCA Finance mencatatkan pembiayaan baru mencapai Rp20,1 triliun. Angka tersebut meningkat 30% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp14 triliun.

Adapun, rasio pembiayaan mobil baru sekitar 70% dari total pembiayaan dan mobil bekas sekitar 30%.

Target pembiayaan baru BCA Finance sampai akhir tahun ini mencapai Rp37 triliun. Dengan begitu, pembiayaan baru pada semester II/2023 yang ditargetkan sebesar Rp16,9 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan sepanjang 2022, BCA Finance membukukan laba bersih tahun berjalan senilai Rp1,94 triliun.

Baca juga: Tingkatkan Kemanan Layanan Digital, BCA Finance Raih Sertifikasi ISO 27001:2013

Capaian ini meningkat 14,1% secara tahunan (year on year/yoy) dari semula hanya mencetak Rp1,7 triliun.

Perolehan laba bersih BCA Finance berasal dari kenaikan total pendapatan perusahaan yang tumbuh 6,1% yoy pada 2022.Sampai dengan 31 Desember 2022, BCA Finance mencatatkan total pendapatan senilai Rp3,58 triliun di mana sebelumnya bernilai Rp3,37 triliun.

Kantong pendapatan tersebut disumbang oleh pembiayaan konsumen yang tumbuh 3,5% yoy, dari Rp2,68 triliun menjadi Rp2,77 triliun di 2022.

Penerimaan atas piutang yang dihapus bukukan juga terpantau tumbuh 14,7 persen yoy dari Rp16,86 miliar menjadi Rp19,34 miliar. Adapun, jumlah beban yang menyusut 7,9 persen yoy dari Rp1,2 triliun menjadi Rp1,1 triliun pada 2022.

Pria kelahiran Medan, 24 Januari 1962 itu menyelesaikan pendidikan di RMIT, Melbourne, Australia pada 1985. Roni bergabung dengan BCA Finance pada 2000 sebagai General Manager Pemasaran.

Pada 2004, dia diangkat sebagai Direktur Perusahaan, kemudian diangkat sebagai Presiden Direktur sejak tahun 2008. Pengangkatan terakhir efektif sejak RUPS Tahunan 2021 untuk masa jabatan 3 tahun. (*) Ranu Arasyki Lubis

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

60 mins ago

DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Strategis

Suasana saat penandatanganan strategis antara Dana Pensiun Lembaga Keuangan PT AXA Mandiri Financial Services (DPLK… Read More

2 hours ago

Ini Dia Perusahaan Jumbo yang Bakal IPO di Akhir 2024

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal kedatangan satu perusahaan dengan kategori lighthouse yang… Read More

2 hours ago

BRI Sebut KUR Tak Masuk Kriteria PP Hapus Tagih Utang UMKM, Begini Penjelasannya

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menyatakan bahwa Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang… Read More

2 hours ago

Dua Produk Ini Topang Kinerja Zurich Topas Life di September 2024

Jakarta - Zurich Topas Life berhasil mencatat kinerja yang solid hingga September 2024, dengan kontribusi… Read More

2 hours ago

Jangan Terkecoh! Ini 5 Perbedaan Utama Judi Online vs Investasi Menurut BNI Sekuritas

Jakarta - Fenomena judi online (judol) di Indonesia kian marak, ditandai dengan lonjakan transaksi hingga… Read More

3 hours ago