Internasional

Kian Brutal, AS Kembali Gempur Milisi Houthi di Yaman

Jakarta – Amerika Serikat (AS) dan sekutunya kembali melancarkan gempuran lanjutan kepada milisi Houthi di Yaman pada Sabtu (13/1) pagi. 

Serangan tersebut dilakukan setelah para pejabat AS tidak puas dengan kerusakan yang ditimbulkan selama putaran awal serangan udara pada Kamis (11/1) malam.

Berdasarkan laporan VOA Indonesia, dikutip Minggu (14/1), Komando Pusat AS melancarkan serangan tambahan dari kapal perusak berpeluru kendali, USS Carney. 

Baca juga: Ketika Negara di Belahan Dunia Bereaksi Atas Aksi Serangan AS dan Inggris ke Yaman

Kapal itu menembakkan beberapa Rudal Serangan Darat Tomahawk untuk menghancurkan lokasi radar yang menurut AS merupakan ancaman berkelanjutan terhadap lalu lintas maritim.

Imbasnya pun mengganggu pelayaran dan merusak kapal-kapal yang transit di Laut Merah dan Teluk Aden.

Sementara itu, para pejabat militer AS mengatakan, Jumat (12/1) pagi, pihak militan Houthi meluncurkan rudal balistik anti-kapal, meskipun rudal tersebut tidak mengenai satu kapal pun.

Seorang pejabat pertahanan AS mengatakan kepada VOA, Jumat, bhaw penilaian awal menunjukkan gelombang pertama serangan presisi pada Kamis malam menurunkan kemampuan Houthi untuk melancarkan serangan lebih lanjut.

Baca juga: Milisi Houthi Sebut Serangan Rudal ke Yaman Sebagai Bentuk Kebodohan AS dan Inggris

Pejabat tersebut, yang berbicara tanpa mengungkap nama untuk membahas perincian operasional, mengatakan penilaian yang lebih komprehensif terhadap serangan tersebut masih dilakukan. 

Namun sentimen tersebut itu dengan penilaian awal lainnya yang dilakukan oleh para pejabat senior AS, yang menggambarkan kerusakan pada kemampuan Houthi sebagai hal yang “signifikan”.

“Kami merasa sangat yakin mengenai lokasi serangan amunisi kami. Namun belum diketahui kerusakan penilaian secara lengkap,” kata Letnan Jenderal Douglas Sims, direktur Staf Gabungan,” pungkasnya. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

7 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

7 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

7 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

8 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

9 hours ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

10 hours ago