Jakarta – Pemerintah memutuskan untuk kembali memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro mulai 23 Februari hingga 8 Maret 2021. Untuk itu, Ketua Satgas Penanganan Covid-19, Doni Monardo meminta kepada para lurah dan kepala desa (kades) untuk kompak dan lebih proaktif dalam mensosialisasikan perpanjangan PPKM Mikro.
“Kita harapkan kepemimpinan unsur pemerintah yang terdepan yaitu para kepala desa dan juga para lurah agar bisa menyampaikan pesan tentang program PPKM skala mikro kepada ketua RT dan juga RW,” ujar Doni pada konferensi pers virtualnya melalui kanal YouTube BNPB Indonesia.
Doni menilai kepala daerah dan lurah memiliki jangkauan yang lebih luas dan mampu untuk mensosialisasikan PPKM Mikro hingga ke tingkat RT/RW. Dengan kepala daerah yang lebih proaktif, Satgas Penanganan Covid-19 di daerah dapat lebih optimal dalam melaksanakan PPKM Mikro.
Satgas terus meminta koordinasi dari berbagai pihak demi kelancaran pelaksanaan PPKM Mikro. Informasi dan masukan dari masyarakat dan kepala daerah akan sangat berguna untuk pengambilan keputusan yang lebih efektif.
“Jadi memang kita harus bekerja keras untuk bisa memberikan informasi secara masif secara terus-menerus. Tidak boleh berhenti tidak boleh terputus tentang Instruksi Mendagri yang berhubungan dengan PPKM skala mikro,” ujar Doni Monardo. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More