Jakarta – Koordinator RS Darurat Covid-19, Mayjen TNI dr. Tugas Ratmono mengaku, ketersediaan ruang rawat inap di RSD Wisma Atlet Kemayoran sudah mulai terbatas. Dirinya mengatakan, keterisian tower 5 RSD Wisma Atlet Kemayoran sudah mencapai 69,87%, artinya hanya sekitar 30% ketersediaan ruang yang masih kosong.
“Jadi ini masih ada 400 bed lebih lah kita kira-kira yang bisa menampung, dan ini kita terus pantau dengan tower 8 sehingga tower OTG ini betul-betul optimal untuk berikan layanan pada pasien,” kata Tugas melalui kanal Youtube BNPB Indonesia, di Jakarta, Rabu 23 Desember 2020.
Menurutnya, kini pihaknya terus berkordinasi secara giliran antara RSD Wisma Atlet Kemayoran serta RSD Wisma Atlet Pademangan. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan sesuatu kenyamanan dan perhatian kepada para perawat, para dokter, dan tenaga kesehatan lainnya.
“Karena dengan meningkatnya katakanlah sampai di atas 80 persen (pasien Covid-19) pasti akan memberikan suatu tingkat volume pekerjaan yang tinggi, kelelahan, dan stress yang lebih tinggi,” tukas Tugas.
Sebagai informasi saja, berdasarkan data Satgas covid-19, pada hari ini (23/12) kasus covid-19 di Indonesia masih bertambah 7.514 kasus. Dengan begitu akumulasi total kasus positif Covid-19 hingga hari ini mencapai 685.639 orang. (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More
Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More
Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More