News Update

Kerugian Ekonomi RI Akibat Covid-19 Capai Rp1.356 Triliun

Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, kerugian ekonomi yang harus ditanggung Indonesia akibat Pandemi Covid-19 telah mencapai Rp1.356 triliun di sepanjang 2020.

Sri menambahkan, angka kerugian ini setara dengan 8,8% dari produk domestik bruto (PDB) Indonesia pada tahun 2020 lalu yang tercatat minus 2,07%.

“Sebelum Covid ditargetkan tumbuh 5,3% dan kita kemudain berakhir di minus 2,07%  maka nilai ekonomi yang hilang akibat COVID diestimasi sekitar Rp1.356 triliun atau 8,8% dari PDB 2020,” kata Sri Mulyani melalui video conference Rakorbangpus di Jakarta, Kamis 29 April 2021.

Dia menekankan, pada dasarnya kebijakan fiskal telah menahan dan mengantisipasi pemburukan kerugian ekonomi lebih lanjut. Hal tersebut dilakukan dengan menaikan level defisit APBN 2020 hingga berlanjut ke 2021.

Sri Mulyani menyatakan, kebijakan APBN yang ekspansif ini dikatakannya masih akan berlanjut pada 2021. Ditandai dengan belanja negara yang dipatok akan tumbuh 6% atau sebesar Rp156,5 triliun dan penguatan Program PEN Rp699,43 triliun.

Sebagai informasi saja, defisit APBN pada 2020 tercatat sebesar 6,1% dari PDB. Kondisi ini ditekankan kebijakan ekspansif pemerintah yang menyebabkan belanja negara tumbuh hingga sebesar 12,3% atau mencapai Rp284,2 triliun. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Pemimpin Bank Sentral Global Kompak Dukung Powell usai Ancaman Pidana Trump

Poin Penting Bank sentral global kompak dukung Jerome Powell usai ancaman pidana dari Donald Trump.… Read More

15 mins ago

Pendanaan Pindar Diprediksi Menanjak di Periode Ramadan, Begini Kata OJK

Poin Penting Pendanaan pindar cenderung meningkat saat Ramadan, didorong naiknya kebutuhan konsumsi dan modal usaha… Read More

38 mins ago

Purbaya Minta Pasar Tak Panik, Rupiah Diprediksi Menguat

Poin Penting Rupiah melemah ke level Rp16.864 per dolar AS, namun pemerintah menilai kondisi tersebut… Read More

2 hours ago

Rupiah Hampir Menyentuh Rp17.000 per Dolar AS, Begini Respons BI

Poin Penting Rupiah melemah mendekati Rp17.000 per dolar AS akibat tekanan global, termasuk tensi geopolitik… Read More

2 hours ago

Muhammadiyah Soroti Ketidakpastian Hukum yang Membayangi Dunia Perbankan

Poin Penting Muhammadiyah menilai ketidakpastian hukum di sektor perbankan berdampak luas terhadap penyaluran kredit dan… Read More

3 hours ago

Rupiah Mendekati Rp17.000 per Dolar AS, BI Diperkirakan Intervensi

Poin Penting Rupiah dibuka menguat tipis 0,04 persen ke level Rp16.870 per dolar AS pada… Read More

4 hours ago