News Update

Kemendagri Dorong Pemda Tingkatkan Modal Inti BPD

Jakarta – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terus mendorong Pemerintah Daerah (Pemda) untuk meningkatkan modal inti Bank Pembangunan Daerah (BPD) nya menjadi diatas Rp3 triliun agar memenuhi ketentuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Direktur BUMD, BLUD dan BMD Kemdagri  Budi Santosa menyatakan, berdasarkan data Kemendagri hingga Desember 2020 dari total 26 BPD di seluruh Indonesia masih terdapat 14 BPD yang modalnya dibawah Rp3 triliun.

“Ini yang menjadi konsen kami, harus kami laporkan terkait dengan pemenuhan modal inti (BPD), kami lagi berkerjasama dengan OJK untuk mendorong Pemerintahan Daerah untuk dapat memenuhi modal inti BPDnya,” kata Budi dalam diskusi Top BUMD Award Infobank 2021 di Jakarta, Rabu 31 Maret 2021.

Budi menambahkan, ke 14 BPD tersebut modal intinya telah diatas Rp1 triliun namun masih dibawah Rp3 triliun dan belum memenuhi peraturan OJK Nomor 12/POJK.03/2020 tentang Konsolidasi Bank Umum.

Meski demikian, Budi juga menyebutkan sebanyak 12 BPD telah memiliki modal inti diatas Rp3 triliun dan memenuhi ketentuan OJK. Budi juga menilai kinerja BPD masih tumbuh postitif ditengah pandemi covid-19.

Sebagai informasi saja, OJK terus mendorong industri perbankan untuk berkonsolidasi untuk memenuhi aturan baru Kategori Bank berdasarkan Modal Inti (KBMI). Terlebih, dalam POJK  Nomor 12/POJK.03/2020 tersebut tertulis didalamnya perbankan wajib memenuhi ketentuan modal inti minimum Rp2 triliun pada 2021. Sedangkan, ketentuan modal inti minimal menjadi Rp3 triliun yang wajib dipenuhi oleh perbankan paling lambat 31 Desember 2022. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

4 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

6 hours ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

15 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

15 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

15 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

16 hours ago