News Update

Kembangkan TI, Bank Mayapada Siapkan Rp120 Miliar

Jakarta–PT Bank Mayapada Internasional Tbk (Bank Mayapada) pada tahun ini akan terus mengembangkan teknologi informasi (TI) untuk memudahkan para nasabah setianya. Tak tanggung-tanggung Bank Mayapada menyiapkan dana sekitar Rp120 miliar pada tahun ini untuk pengembangan TI.

Direktur Utama Bank Mayapada, Hariyono Tjahjarijadi mengungkapkan, penyiapan ini dilakukan untuk memperluas jangkauan keuangan secara digital.

“Pada tahun ini kita fokuskan untuk pembangunan TI untuk memudahkan para nasabah dan perluas jangkauan keuangan secara digital. Oleh karena itu untuk kebutuhan tersebut kita siapkan dana Rp110 miliar hingga Rp120 miliar,” jelas Hariyono di Mayapada Tower, Jakarta, Selasa, 22 Agustus 2017.

Baca juga: Mayapada Rilis Obligasi Rp750 Miliar Berkupon 10,5-10,75%

Hariyono menambahkan, pada pengembangan TI, perseroan pada tahun ini juga fokus menggarap pengembangan aneka produk dan layanan berbasis teknologi informasi dengan mendorong e-channel, antara lain m-banking, internet banking, dan e-money.

“Fokus pengembangan TI untuk menciptakan kemudahan untuk bertransaksi di Mayapada. Dan pada tahun ini kita harus selesai mobile banking dan internet banking kita akan proses yang korporasi,” ungkap Hariyono.

Seperti diketahui, pada 2016 lalu Bank Mayapada telah mengalokasikan dana pengembangan sektor TI sebesar Rp95 miliar dengan total capex mencapai Rp160 miliar. Demikian ada kenaikan cukup signifikan dalam meningkatkan kapasitas TI perseroan. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

33 mins ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

56 mins ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

57 mins ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

1 hour ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

5 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

8 hours ago