News Update

Kedepan, Peran Agen Properti Diganti Robot?

Jakarta – Kemajuan teknologi berkembang makin pesat. Teknologi bahkan mampu menggantikan tenaga manusia. Bukan tidak mungkin, kedepan, banyak pekerjaan manusia yang akan digantikan oleh robot.

Menurut pengamatan sebuah portal properti, Lamudi, dalam dunia real estate, kedepannya, ketika mengakses sebuah portal properti, Anda akan dibantu oleh sebuah program yang diberi nama chatbot. Chatbot adalah sebuah program komputer yang dirancang dapat berkomunikasi dengan manusia baik audio atau teks.

Bagi para pemilik portal, program ini akan banyak mendatangkan keuntungan, diantaranya, dapat memberikan layanan pribadi dengan biaya yang jauh lebih murah, dan penghapusan perlindungan kerja yang biasa ditawarkan kepada manusia.  Program ini juga dapat digunakan selama 24 jam.

Chatbot juga akan membantu meningkatkan layanan customer service dengan memberikan manusia waktu untuk berpikir kreatif, sedangkan bot memberikan data.

Di Mexico misalnya,  ketika mencari sebuah rumah, chatbot akan dapat dengan cepat mencari data yang Anda butuhkan. Namun hal tersebut akan terlihat seperti manusia yang berbicara kepada Anda.

Peran robot akan sangat berguna untuk mencari informasi yang berkaitan dengan properti, seperti mencarikan apartemen beserta harganya, menghitung dengan cepat, dan membandingkan pilihan KPR yang berbeda untuk Anda.

Namun, kendati terlihat canggih, sistem robotik tersebut juga memiliki kelemhan. Misalnya, tidak bisa menenangkan pelanggan yang marah, merasakan kekhawatiran pelanggan, atau menampilkan empati. Hal ini disebabkan karena sistem ini tidak memiliki kecerdasan emosional, seperti manusia.

Menurut pengamatan Lamudi, pada dasarnya bot akan membuat tugas-tugas dasar mudah. Mereka akan tahu batas-batas kemampuan mereka, dan mereka akan mengundurkan diri dengan meninggalkan pesan kepada Anda dan staf yang lain. Namun, jika respon robot ini sudah menjurus ke pesan-pesan fasis seperti yang dilakukan Microsoft Tay, mungkin sudah saatnya untuk mengambil telepon dan menelepon agen real estate.(*)

Apriyani

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

2 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

3 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

4 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

4 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

6 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

6 hours ago