Moneter dan Fiskal

Kebijakan BI Menahan Suku Bunga Dinilai Sudah Tepat

Jakarta – Ekonom Senior dan Associate Faculty Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia/LPPI), Ryan Kiryanto mengatakan bahwa keputusan Bank Indonesia (BI) untuk mempertahankan suku bunga acuan pada level 5,75 persen pada Agustus 2023 dinilai sudah tepat.

“Keputusan RDG BI menetapkan atau menahan lagi BI7DRR sebesar 5,75 persen merupakan keputusan yang tepat dan timely,” kata Ryan dalam keterangannya, Kamis 24 Agustus 2023.

Baca juga: Tok! BI Kembali Tahan Suku Bunga Acuan di Level 5,75 Persen

Menurutnya, hal ini terutama dilandasi oleh upaya melanjutkan momentum pelandaian inflasi dan ekspektasi inflasi yang sudah berada dalam target sasaran 2-4 persen. Sehingga, harus dipertahankan dan jangan sampai berbalik arah atau naik lagi.

“Hal lain, keputusan ini sekaligus menjadi instrumen untuk menjaga kestabilan nilai tukar rupiah sehingga tidak mengalami fluktuasi atau volatilitas yang tajam,” jelasnya.

Dengan demikian, lembaga keuangan seperti perbankan dan non-bank diharapkan juga akan mempertahankan stance suku bunga (simpanan dan kredit atau pembiayaan) agar fungsi intermediasi terus berlanjut secara ekspansif.

Baca juga: BI Tahan Suku Bunga, IHSG Ditutup Anjlok 0,32 Persen

“Di sisi ini pun kebijakan makroprudensial yang pro economic growth diperkuat oleh keputusan RDG (Rapat Dewan Gubernur) BI kali ini,” katanya.

Maka, tambahnya, upaya melandaikan inflasi ke depan, terutama oleh Tim Pengendalian Inflasi (TPI) Pusat dan TPI Daerah menjadi krusial di tengah ancaman kemarau panjang karena efek El Nino yang berpotensi mendisrupsi sektor pangan yang inflatoir. (*)

Irawati

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

10 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago