News Update

KB Bukopin Syariah Kini Hadir di Bogor

Bogor – PT Bank KB Bukopin Syariah (KB Bukopin Syariah) terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh nasabah. Salah satunya adalah dengan melebarkan ekspansi jaringan Layanan Syariah Bank Umum di kantor Bank KB Bukopin Bogor tepatnya di Jl. Ir. H. Juanda No.16, RT.03/RW.02, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

“Sejalan dengan visi KB Bukopin Syariah yaitu Menjadi Bank Syariah Pilihan yang Terus Tumbuh dan Kuat, maka melalui kantor layanan syariah baru sebagai bentuk kontribusi kami dalam melayani masyarakat dan wujud komitmen kami untuk terus meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat khususnya di kota Bogor,” ungkap Dery Januar, Direktur Utama KB Bukopin Syariah pada keterangannya, Senin, 23 Agustus 2021.

Adapun layanan produk yang ditawarkan ke masyarakat, antara lain produk pendanaan  yaitu Tabungan iB SiAga, Tabungan iB Rencana, Tabungan iB SiAga Bisnis, Tabungan iB Haji. Sementara layanan pembiayaan ada beberapa segmen yang KB Bukopin Syariah tawarkan, antara lain segmen kesehatan, segmen Pendidikan, segmen Transportasi, segmen konstruksi, dan segmen UMKM.

Sedangkan produk jasa (service) lainnya yang ditawarkan KB Bukopin Syariah antara lain Kartu ATM SiAga, KB Bukopin Syariah Mobile, Transfer, Kliring, Inkaso, Bank Garansi, Cash Management, SPP Online, PPOB, dan Wakaf Uang dimana pelayanan sudah melalui online sistem. 

Dengan dibukanya Layanan Syariah Bank Umum di Bogor ini, KB Bukopin Syariah ikut serta dalam mensukseskan Implementasi POJK Nomor 28/POJK.03/2019 tentang Sinergi Perbankan Dalam Satu Kepemilikan. Untuk Pengembangan Perbankan Syariah. KB Bukopin Syariah akan terus meningkatkan pencapaian target sesuai dengan rencana bisnis yang telah ditetapkan dengan mempertimbangkan potensi, risk management, dan asas-asas prudential banking.

Dalam melayani nasabah, KB Bukopin Syariah didukung oleh jaringan kantor sebanyak 23 (dua puluh tiga) outlet, 6 (enam) mobil layanan kas, 96 (sembilan puluh enam) kantor layanan syariah, dan 901 jaringan ATM yang meliputi ATM Bank Syariah Bukopin dan ATM Bank Bukopin. Untuk Informasi lebih lanjut tentang program tabungan dan produk lainnya bisa menghubungi Call Center KB Bukopin Syariah adalah 1500666, cukup dengan sarana telepon rumah maupun dimanapun saja dengan menggunakan handphone (HP) bisa memperoleh informasi tentang produk dan jasa seperti saldo rekening. (*)

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

2 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

5 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

11 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

12 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

12 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

14 hours ago