Perbankan

KB Bukopin Siap Dorong Penggunaan Kendaraan Listrik untuk Pasar Domestik

Jakarta– PT Bank KB Bukopin Tbk. (KB Bukopin) akan agresif melakukan ekspansi pembiayaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) melalui kerjasama dengan Hyundai Motor Indonesia.

Direktur Bisnis UKM KB Bukopin Yohanes Suhardi menyatakan, pembiayaan KBLBB memiliki proyeksi tren positif, didukung oleh insentif fiskal dan nonfiskal oleh pemerintah. Apalagi, pembiayaan akan didukung oleh ekosistem hulu hingga hilir yang telah terbentuk saat ini.

Menurut dia, KB Bukopin telah gencar mendukung transisi EBT di Indonesia sejak awal tahun ini. KB Bukopin telah menjalin kerjasama dengan Hyundai Motor Indonesia dalam hal pembiayaan purchase order kendaraan Hyundai, yang merupakan salah satu pionir KBLBB di Indonesia.

“Kami optimis dapat mengoptimalisasi pembiayaan KBLBB saat ini. Terlebih dengan telah terjalinnya kerja sama dengan Hyundai Motor Indonesia. Selain itu, KBLBB memiliki proyeksi pertumbuhan dengan dukungan pemerintah untuk menggalakkan transisi EBT di Tanah Air menjadi zero carbon,” ungkap Yohanes.

Yohanes mengatakan, hingga saat ini KB Bukopin telah menyalurkan pendanaan senilai Rp84 miliar untuk mendorong produksi KLBB Hyundai yang dipasarkan.

Komitmen dari KB Bukopin tersebut mendapat respons positif dari regulator, khususnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK). OJK melalui OJK Institute mengundang KB Bukopin menjadi pembicara dalam acara Webinar Peluang dan Tantangan Industri Jasa Keuangan dalam Mendukung Pembiayaan KBLBB (16/11).

Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya mendukung program pemerintah menggencarkan implementasi transisi energi terbarukan (EBT) di Indonesia. Webinar ini merupakan salah satu inisiatif OJK Institute untuk mendukung program pemerintah memperbanyak penggunaan mobil listrik.

Di mata OJK, industri jasa keuangan seperti KB Bukopin berperan strategis dalam mendorong adaptasi penggunaan kendaraan listrik melalui program pembiayaan.

Pada kesempatan itu, Kepala Eksekutif Pengawas OJK Dian Ediana Rae menyampaikan bahwa OJK memiliki misi untuk dapat mendorong transisi EBT melalui kepemilikan KBLBB.

“Dalam rangka mendukung upaya pemerintah untuk mencapai zero carbon di Indonesia, OJK berkomitmen untuk melakukan fungsi intermediasi dengan Industri Jasa Keuangan dalam mendorong penyaluran pembiayaan kendaraan bermotor listrik. Salah satu upaya OJK adalah dengan mengimplementasikan relaksasi kebijakan kepada Industri Jasa Keuangan dalam penyaluran pembiayaan KBLBB,” ujar Dian.

Menurut data yang dikutip dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), pangsa pasar industri otomotif kendaraan listrik dan nonlistrik masih sangat menarik bagi investor domestik maupun luar negeri.

Dengan rasio kepemilikan kendaraan yang masih rendah, yaitu 99 per 1.000 penduduk, pertumbuhan industri otomotif nasional dipastikan sangat menjanjikan.

Hal ini juga tercermin dari pertumbuhan kredit kendaraan bermotor yang meningkat sebesar 1,7% dalam sebulan, yaitu Juni– Juli 2022. BRIN memproyeksi, pangsa pasar otomotif sebesar 57% akan dikuasai oleh kendaraan bermotor listrik pada 2040. (*) Ranu

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

12 mins ago

Utang Luar Negeri RI Naik di Triwulan III 2024, Tembus Rp6.797 Triliun

Jakarta - Bank Indonesia (BI) melaporkan posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan III 2024 tercatat… Read More

30 mins ago

Wamenkop Ferry: Koperasi Susu Boyolali Harus jadi Pelaku Industri Pengolahan

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono turun tangan mengatasi kisruh yang membelit Koperasi Produksi Susu… Read More

50 mins ago

Finalisasi KUB dengan Bank Jatim, Bank Banten Optimis Segera Teken Shareholder Agreement

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) menyakini proses kelompok usaha bank… Read More

1 hour ago

MUFG Bank Cabang Jakarta Raih Laba Rp5,88 Triliun di September 2024, Tumbuh 22,74 Persen

Jakarta – MUFG Bank Cabang Jakarta, berhasil mencatatkan kinerja positif pada kuartal III 2024. Berdasarkan… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Kembali Ditutup Anjlok 1 Persen Lebih ke Level 7.136

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I, hari ini, 15 November… Read More

2 hours ago