Kartika; Tapaki karier. (Foto: Dok. Infobank)
Jakarta–PT Bank Mandiri (Persero) Tbk melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2016. Dalam rapat tersebut, perseroan memutuskan untuk menunjuk Kartika Wirjoatmodjo menjadi Direktur Utama menggantikan Budi Gunadi Sadikin (BGS).
Penunjukkan Kartika atau yang sering di sapa Tiko sebagai Direktur Utama Bank Mandiri ini, sejalan dengan BGS yang sudah habis masa kerjanya di periode tahun ini. Kartiko sendiri sebelumnya menjabat sebagai Direktur Finance dan Strategy Bank Mandiri sejak tahun lalu.
Cukup beralasan apabila pemegang saham memilih Kartiko untuk memimpin bank beraset Rp910 triliun dengan laba bersih Rp20,30 triliun per 2015. Hal ini seiring dengan tradisi Bank Mandiri pada 10 tahun terakhir dalam tiga kali pergantian direktur utama, selalu bersumber dari internal perseroan.
Kartiko merupakan bankir dengan karakter dan kepemimpinan yang kuat, serta berani mengambil keputusan dengan cepat. Hal tersebut sudah terbukti ketika dia menjabat sebagai Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) kala itu.
Namun, Kartiko juga sudah lama menjadi bagian dari Bank Mandiri. Sebelum di LPS, beberapa posisi yang pernah dipegang Kartiko adalah Direktur Utama Indonesia Infrastructure Finance, Managing Director Mandiri Sekuritas, Senior Vice President dan Group Head Strategy and Performance Bank Mandiri.
Alumni Universitas Indonesia (UI) ini pernah menjadi Konsultan di Boston Consulting Group dan Penasihat PriceWaterhouse Cooper. Kartika lahir di Surabaya pada 18 Juli 1973 dan meraih gelar Master of Business Administration (MBA) dari Rotterdam School of Management. (*)
Editor: Paulus Yoga
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More
View Comments
Selamat datang pak tiko selamat jalan pak bgs semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan, keselamatan dan kemudahan dalam beraktivitas dan masing2 sukses sitempat yg baru