News Update

Kapitalisasi Pasar Saham HMSP Disalip BBCA

Jakarta – Kapitalisasi pasar saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) berhasil salip PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) dengan tercatat mencapai Rp565,66 triliun di bulan Febuari. Sementara Kapitalisasi pasar saham HMSP berada di Rp560,65 triliun.

Berdasarkan data statistik Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa, 20 Maret 2018, sebelum mencapai posisi puncak, kapitalisasi pasar BBCA dibawah HMSP, sebesar Rp554,68 triliun. Sedangkan HMSP tercatat sebesar Rp569,95 triliun.

Salip menyalip sendiri terjadi pada kedua saham tersebut sejak dua tahun terakhir. Disisi lain Kapitalisasi pasar saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) kini mengancam posisi HMSP di posisi ketiga, sebesar Rp461,58 triliun.

Baca juga: Optimisme BRI Salip Kapitalisasi Pasar DBS dan BCA

Sedangkan posisi keempat dan kelima ditempati PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) dengan kapitalisasi pasar mencapai Rp411,25 triliun dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) Rp403,19 triliun.

Adapun jumlah saham yang tercatat untuk BBCA sebanyak 24,40 miliar saham, HMSP 116,31 miliar saham, BBRI 122,11 miliar saham, UNVR 7,63 miliar saham dan TLKM sebanyak 100,79 miliar saham. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

5 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

5 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

7 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

7 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

8 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

9 hours ago