News Update

Kapitalisasi Pasar Modal Indonesia Terbesar Se ASEAN-5

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat kapitalisasi pasar modal Indonesia menyentuh Rp8.136,70 triliun atau US$569,57 miliar per 6 Desember 2021. Jika dibandingkan dengan negara ASEAN-5, kapitalisasi pasar Indonesia ini menjadi yang terbesar.

Berdasarkan data OJK, posisi Indonesia diikuti oleh Thailand dan Singapura dengan masing-masing kapitalisasi sebesar US$548,20 miliar dan US$371,06 miliar. Sementara itu, Malaysia dan Filipina berada di urutan selanjutnya dengan kapitalisasi sebesar US$237,17 miliar dan US$186,89 miliar.

Adapun peningkatan kapitalisasi pasar saham Indonesia tidak lepas dari peningkatan jumlah investor yang cukup signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Sejak 2017, angka investor terus meningkat dengan pesat hingga mencapai 7,19 juta investor per 3 Desember 2021.

Jika dibandingkan dengan tahun lalu saja, terjadi peningkatan sebesar 85,31% dari sebelumnya 3,88 juta. OJK mencatat per 30 November 59,81% investor pasar modal Indonesia adalah mereka yang berumur dibawah 30 tahun. Hal ini menunjukkan semakin meleknya generasi muda akan pentingnya berinvestasi.

Sementara itu pada periode yang sama, sebagian besar investor saat ini masih berasal dari pulau Jawa sebesar 69,87%. Pulau Sumatera menjadi penyumbang investor terbesar lainnya, sebesar 16,53% dan Kalimantan sebesar 5,39%. Tiga pulau lainnya yaitu Sulawesi berkontribusi sebesar 3,93%, Bali dan Nusa Tenggara sebesar 3,33% dan Maluku serta Papua sebesar 0,95%. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

8 hours ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

10 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

10 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

10 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

11 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

11 hours ago