Jakarta – Kabar duka datang dari dunia perbankan Tanah Air. Mantan Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Suprajarto dikabarkan tutup usia pada Selasa, 19 Desember 2023.
Berdasarkan informasi yang diterima Infobank, Suprajarto menghembuskan nafas terakhirnya pukul 09.08 waktu Singapura. Menurut informasi keluarga, Suprajarto meninggal lantaran sakit yang sudah diderita selama sebulan.
“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un Suprajarto bin KRTH. Poerwaningrat, Selasa, 19 Desember 2023 pukul 09.08 waktu Singapura. Mohon dimaafkan segala kesalahan Almarhum. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT. Aamiin Allahumma Aamiin,” demikian informasi duka yang diterima Infobank, Selasa, 19 Desember 2023.
Rencananya, almarhum Suprajarto akan diterbangkan langsung dari Singapura ke Yogyakarta, Jawa Tengah, tepatnya di Jalan Supadi No 1, Kota Baru, Yogyakarta. Adapun pemakamannya sendiri dijadwalkan pada Rabu, 20 Desember 2023, pukul 09.00 WIB di Makam Imogiri, Yogyakarta.
Suprajarto meninggalkan istri Alia Karenina dan dua orang anaknya yakni Bryan Yoga Kusuma dan Samugraha Ditya Kusuma juga menantu Ghina Raida Asilia dan satu orang cucu bernama Sheralma Dinara Kusuma.
Karier Suprajarto
Bankir kawakan yang sudah malang melintang di dunia perbankan Tanah Air ini, memiliki karier yang sangat mentereng.
Selama kariernya, Suprajarto pernah menjabat sebagai Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) pada tahun 2005-2006.
Tidak berhenti di situ, jalan karier Suprajarto pun berlanjut di bank pelat merah. Suprajarto dipilih untuk menjadi Pemimpin Wilayah Jakarta-Kantor Wilayah Jakarta 1 BRI pada tahun 2006-2007.
Ia juga sempat bertugas lama menjabat sebagai Direktur Jaringan dan Layanan BRI pada 2007 hingga 2015.
Setelah mengemban tugas sekitar 1 dasawarsa, ia dipindahtugaskan menjadi Wakil Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (BNI) pada tahun 2015.
Dua tahun setelah itu, jabatan Wakil Direktur Utama BNI digantikan oleh Herry Sidharta yang disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
Selanjutnya, saat tidak lagi mengemban tugas di BNI, Suprajarto kembali bergabung di BRI dan dipilih sebagai Dirut BRI di RUPS pada 15 Maret 2017. Ketika itu, Suprajarto menggantikan Asmawi Syam yang telah purnatugas pada Maret 2017.
Jabatan Dirut BRI ini pun terus berlangsung hingga ia ditunjuk sebagai Dirut BTN oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada 29 Agustus 2019.
Hanya saja, dirinya menolak diangkat menjadi Dirut Bank BTN dan memilih untuk mengundurkan diri.
Kiprah dan kontribusinya selama ini pun telah diakui oleh dunia perbankan Tanah Air. Tak heran, sejumlah prestasi pernah digenggamnya. Salah satunya, Suprajarto pernah meraih “Bankers of The Year 2019” dari Majalah Infobank. (*)
Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More
Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More
Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More
Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More