News Update

Juli 2017, Rupiah Terdepresiasi Terhadap 3 Mata Uang Ini

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, di sepanjang bulan Juli 2017 nilai tukar rupiah mengalami depresiasi terhadap 3 (tiga) mata uang global. Ketiga mata uang global tersebut adalah dolar Amerika Serikat (AS), dolar Australia dan Euro.

Kepala BPS Suhariyanto merinci, rupiah terdepresiasi 0,28 persen terhadap dolar AS pada Juli 2017 dengan nilai tukar Rp13.315,90 per US$. Level terendah rata-rata nasional kurs tengah eceran rupiah terhadap dolar AS terjadi pada minggu kedua Juli 2017 yang mencapai Rp13.349,17 per US$.

“Menurut provinsi, level terendah kurs tengah terjadi di Provinsi Jawa Timur yang mencapai Rp13.635,36 per dolar Amerika pada minggu keempat Juli 2017,” ujarnya, di Jakarta, Selasa, 15 Agustus 2017.

Sementara itu, rupiah terdepresiasi sebesar 4,03 persen terhadap dolar Australia pada Juli 2017 dengan nilai tukar sebesar Rp10.520,13 per dolar Australia. Nilai tersebut menjadi level terendah rata-rata nasional kurs tengah eceran rupiah terhadap dolar Australia yang jatuh pada minggu keempat Juli 2017.

“Sedangkan menurut provinsi, level terendah kurs tengah terjadi di Provinsi Sulawesi Utara yang mencapai Rp10.634,00 per dolar Australia pada minggu ketiga Juli 2017,” ucap dia.

Selain itu, lanjut dia, laju rupiah juga terdepresiasi sebesar 3,15 persen terhadap euro pada Juli 2017 dengan nilai tukar sebesar Rp15.468,85 per euro. Adapun nilai tersebut menjadi level terendah rata-rata nasional kurs tengah eceran rupiah terhadap euro yang jatuh pada minggu keempat di bulan Juli 2017.

“Level terendah kurs tengah terjadi di Provinsi Sulawesi Utara yang mencapai Rp15.625,00 per euro pada minggu keempat Juli 2017,” paparnya.

Namun demikian, rupiah terapresiasi sebesar 0,03 persen terhadap yen Jepang pada Juli 2017 dengan nilai tukar sebesar Rp118,72 per yen Jepang. Level tertinggi rata-rata nasional kurs tengah eceran rupiah terhadap yen Jepang terjadi pada minggu kedua Juli 2017 yang mencapai Rp117,23 per yen Jepang.

“Menurut provinsi, level tertinggi kurs tengah terjadi di Provinsi Nusa Tenggara Timur yang mencapai Rp110,50 per yen Jepang pada minggu kedua Juli 2017,” tutupnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Intip Strategi Zurich Topas Life Pacu Pertumbuhan Bisnis

Jakarta - Zurich Topas Life terus memperkuat posisinya di industri asuransi dengan beragam inovasi digital… Read More

1 hour ago

IHSG Berpeluang Terkoreksi, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Allianz Syariah Ajak Masyarakat Pahami Pentingnya Perlindungan Asuransi

Jakarta - PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) terus berupaya meningkatkan literasi masyarakat tentang… Read More

9 hours ago

BPJS Ketenagakerjaan Terapkan Strategi Baru untuk Tangkal Fraud

Jakarta – Pesatnya perkembangan teknologi di era modern tidak hanya membawa kemudahan, tetapi juga meningkatkan… Read More

9 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan, Bank Mandiri Taspen Hadirkan Program Wirausaha

Jakarta - Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus menunjukkan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan para nasabahnya,… Read More

9 hours ago

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

11 hours ago