Jakarta – Softbank Group dan Goto Peopleverse Fund (GPF) selaku pemilik sebagian saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) kompak melepas sejumlah kepemilikan sahamnya di perusahaan merger ride hailing dan e-commerce tersebut. Melalui anak usahanya, SVF GT Subco Pte Ltd, Softbank melego 249.980.600 lembar saham Goto yang dimilikinya. Transaksi pelepasan saham itu dibantu oleh But Deutsche Bank AG.
Aksi pelepasan telah dilakukan dalam dua tahap, yakni pertama pada 30 Maret 2023, dimana Softbank menjual sebanyak 132.894.800 lembar. Dan kedua, pada 31 Maret 2023, dimana Softbank menjual 117.085.800 lembar saham Goto.
Setelah pelepasan saham Goto tersebut, kini koleksi saham Goto yang dimiliki Softbank tinggal 92,29 miliar lembar atau 7,79% dari total saham Goto. Berkurang sekitar 0,02% dari sebelum transaksi dengan donasi tidak kurang dari 92,54 miliar lembar atau setara dengan porsi kepemilikan 7,81%.
Sementara Goto Peopleverse Fund (GPF) melego 635.669.439 lembar saham Goto. Pelepasan yang dilakukan pada 31 Maret itu terjadi di level harga Rp2 per lembar. Dengan demikian, transaksi dari pelepasan saham Goto yang dilakukan GPF itu jadi bernilai sekitar Rp1,27 miliar.
Koleksi saham GPF di Goto berkurang menjadi 89,90 miliar lembar atau tinggal 7,59% dari total saham Goto. Menyusut 0,7% dari sebelum transaksi dengan nilai 90,53 miliar lembar atau 7,64% porsi kepemilikan.
”Transaksi berupa pengalihan saham kepada peserta program kepemilikan saham karyawan, dan konsultan GOTO Gojek sebagaimana telah diurai dalam prospektus Initial Public Offering (IPO) perseroan,” ucap R A Koesoemohadiani, Corporate Secretary GoTo Gojek, dalam keterangan tertulisnya, dikutip Selasa, 4 April 2023. Steven Widjaja
Jakarta – PT Bank HSBC Indonesia (HSBC Indonesia) mencetak pertumbuhan dana kelolaan nasabah kaya (afluent) menembus… Read More
Jakarta – Ekonom Universitas Paramadina Samirin Wijayanto, menilai bahwa kemenangan Donald Trump dalam Pemilu AS 2024 membawa dampak… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyoroti perkembangan digitalisasi yang semakin canggih, memudahkan, dan lebih… Read More
Jakarta – Direktur BCA Haryanto Budiman menilai kemenangan Donald Trump dalam Pemilu Amerika Serikat (AS) 2024 dapat… Read More
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 7 November 2024, ditutup ambles… Read More
Jakarta - Unifiber, lini bisnis infrastruktur digital di bawah naungan PT Asianet Media Teknologi (Asianet),… Read More