Perbankan

Joss! KUB Bikin Kinerja Bank Bengkulu Moncer

Jakarta – Bank Pembangunan Daerah Bengkulu (Bank Bengkulu) menjadi bank pertama yang merasakan pengalaman skema kelompok usaha bank (KUB). Terhitung sejak Maret 2024, bank ini mendapat persetujuan dari regulator untuk ber-KUB dengan Bank BJB, sebagai bank jangkar. Pengurus Bank Bengkulu pun langsung tancap gas. Meski masih harus melakukan penyesuaian di banyak aspek, kinerjanya berada di jalur yang tepat.

Direktur Utama Bank Bengkulu, Beni Harjono, mengatakan, setelah resmi menjadi bagian dari grup usaha Bank BJB, banyak potensi bisnis baru yang bisa disasar Bank Bengkulu. Jika dulu hanya bermain di captive market, yakni segmen aparatur sipil negara (ASN), sekarang sayap bisnisnya dikembangkan ke segmen-segmen baru. Termasuk, ke instansi pemerintah atau lembaga negara, seperti kepolisian, Tentara Nasional Indonesia (TNI), maupun badan usaha milik negara (BUMN). Hal ini memungkinkan karena Bank BJB sudah mempunyai kerja sama dengan instansi-instansi tersebut.

“Jadi, Bank Bengkulu bisa masuk ke ekosistem itu. Saya waktu dua bulan masuk, langsung signing dengan Kapolda. Sebelumnya, tidak pernah Bank Bengkulu mengelola uang kepolisian daerah (polda). Jadi, banyak hal baru yang sebelumnya Bank Bengkulu tidak dapatkan, sekarang bisa kami garap,” kata Beni saat ditemui Infobank di Jakarta, medio Agustus lalu.

Dengan ekosistem dan segmen yang makin luas, potensi bisnisnya tentu kian besar. Varian produk dan layanan yang bisa dikembangkan makin banyak. Alhasil, kinerja keuangan Bank Bengkulu pun ikut terdongkrak.

Baca juga: Kinerja Terjaga, Bank BJB Raup Laba Rp931 Miliar di Juni 2024
Tabel kinerja Bank Bengkulu.

Di semester pertama 2024, BPD ini membukukan kenaikan laba 20,31 persen year on year (yoy) menjadi Rp64,34 miliar. Kenaikan laba ditopang sejumlah faktor, mulai dari pertumbuhan fungsi intermediasi, efisiensi, hingga perbaikan struktur dana.

Sementara, kredit dan dana pihak ketiga (DPK) masing-masing tumbuh 6,02 persen dan 8,09 persen menjadi Rp6,63 triliun dan Rp7,32 triliun.

Struktur DPK Bank Bengkulu mencatatkan perbaikan signifikan. Ini tak lepas dari keberhasilan bank masuk ke instansi-instansi pemegang dana besar sehingga porsi giro meroket 94,08 persen menjadi Rp1,23 triliun per Juni 2024.

Sedangkan, tabungan tercatat Rp1,78 triliun atau naik 8,99 persen. Lalu, deposito susut 4,30 persen menjadi Rp4,32 triliun. Hasilnya, rasio dana murah (CASA) membaik, dari 33,39 persen di Juni 2023 menjadi 41,03 persen di Juni 2024. Aset Bank Bengkulu pun meningkat 8,35 persen yoy menjadi Rp9,12 triliun.

Kinerja Bank Bengkulu di posisi Juni 2024, lebih baik ketimbang akhir 2023. Di akhir 2023, bank ini sedikit melemah dengan pertumbuhan DPK dan kredit masing-masing di kisaran 1 persen. Sementara untuk laba, pertumbuhannya terkontraksi 27,36 persen yoy.

Baca juga: Tumbuh 20,28 Persen, BSI Raup Laba Rp3,39 Triliun di Triwulan II 2024

Sementara itu, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan dukungan untuk pengembangan Bank Bengkulu. Melihat performa bisnis positif yang dibukukannya di paruh pertama 2024, OJK mendorong adanya penguatan permodalan agar Bank Bengkulu makin kuat dan sehat.

“Dengan bergabung dalam KUB ini, harapannya dapat mengakselerasi pertumbuhan kinerja Bank Bengkulu menjadi lebih baik dalam bentuk pelayanan, inovasi produk, layanan digital banking, khususnya kepada masyarakat maupun pemda di Provinsi Bengkulu,” kata Ayu Laksmi Syntia Dewi, Kepala OJK Provinsi Bengkulu, dalam keterangan resmi, Agustus lalu. (*) Ari Astriawan

Baca laporan selengkapnya terkait Bank Bengkulu di Majalah Infobank No.557 edisi September 2024

Galih Pratama

Recent Posts

Harga Emas Antam Menggila! Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Jumat, 22 November… Read More

46 mins ago

IHSG Berpeluang Melemah, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

10 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

11 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

11 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

12 hours ago