Perbankan dan Keuangan

Jos! Transaksi QRIS Tembus Rp31,65 Triliun, Naik 149,46 Persen

Jakarta – Transaksi penggunaan Quick Respond Code Indonesia Standard  (QRIS) mencatatkan peningkatan signifikan pada Januari 2024.  

Bank Indonesia (BI) mencatat, nominal transaksi QRIS naik 149,46 persen secara tahunan (yoy) mencapai Rp31,65 triliun.

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengatakan, jumlah pengguna QRIS tembus 46,37 juta dan jumlah merchant mencapai 30,88 juta, yang sebagian besar didominasi pelaku UMKM.

Baca juga: QRIS Makin Laris Manis, Penggunanya Tembus 45 Juta Orang

“Sementara itu, nilai pertumbuhan pembayaran menggunakan ATM, Debet dan Kredit mencapai Rp692,32 triliun atau naik sebesar 2,58 persen (yoy),” katanya dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) periode Februari, Rabu (21/2/2024).

Ia menjelaskan, secara keseluruhan untuk nilai transaksi digital banking tercatat Rp5.335,33 triliun atau tumbuh 17,19 persen (yoy). Nilai transaksi Uang Elektronik (UE) meningkat 39,28 persen (yoy) mencapai Rp83,37 triliun.

Sementara itu, dari sisi pengelolaan uang rupiah, jumlah Uang Kartal Yang Diedarkan (UYD) pada Januari 2024 melonjak di level 9,21 persen (yoy) menjadi Rp1.015,68 triliun.

Adapun untuk kelancaran dan keandalan Sistem Pembayaran Bank Indonesia (SPBI) sudah terjaga dengan baik karena ditopang oleh likuiditas yang memadai. 

Baca juga: 475 Pemda Sudah Terapkan QRIS, Bisa Buat Bayar Pajak Hingga Parkir

“SPBI berjalan dengan lancar, aman, dan andal serta didukung oleh risiko likuiditas dan risiko operasional yang terjaga,” pungkasnya.

BI sendiri terus memastikan ketersediaan uang pupiah dalam jumlah yang cukup dengan kualitas yang layak edar di seluruh wilayah NKRI. Terutama, dalam menyambut Ramadan dan Idul Fitri 1445 H melalui program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2024. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

14 mins ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

21 mins ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

44 mins ago

Purbaya Ancam Stop Anggaran Kementerian/Lembaga dan Pemda yang Lambat Belanja

Poin Penting Purbaya menilai lambatnya penyerapan anggaran K/L dan Pemda merupakan masalah klasik yang terjadi… Read More

2 hours ago

Presiden Prabowo Minta Pembangunan IKN Dipercepat

Poin Penting Presiden Prabowo menekankan percepatan pembangunan IKN, khususnya fasilitas legislatif dan yudikatif Pemerintah melakukan… Read More

2 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat Melonjak 33 Kali Lipat di 2025

Poin Penting Pembiayaan Solusi Emas Hijrah Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat pada 2025, mencapai… Read More

3 hours ago