Jakarta – Permodalan seharusnya sudah bukan menjadi permasalahan utama dalam industri perbankan. Hal tersebut diungkapkan oleh Mantan Menteri dan Bankir Senior, Ignasius Jonan.
Menurutnya, sektor perbankan saat ini harus lebih fokus pada isu-isu terkini, seperti perkembangan teknologi dan adaptasi dengan era volatility (volatilitas), uncertainty (ketidakpastian), complexity (kompleksitas), dan ambiguity (ambiguitas) atau VUCA. Tujuannya agar sektor perbankan dan keuangan di Indonesia tidak ketinggalan zaman.
“Menurut saya kalau perbankan masih berdebat dengan permodalan, makin lama akan makin ketinggalan. Trennya mustinya bukan itu, mustinya bagaimana mengantisipasi generasi baru, teknologi, dan sebagainya,” ujar Jonan pada webinar yang diselenggarakan Infobank dengan tema “Konsolidasi dan Peran Pemilik Perbankan Dalam Menghadapi Era VUCA”, Kamis 4 Maret 2021.
Selain itu, Jonan juga menyinggung soal permasalahan kepemilikan bank yang sedang dialami oleh Bukopin dan Bosowa Corporindo. Menurutnya, pemilik perbankan dunia yang masih teridentifikasi jumlahnya sangat sedikit. Maksimal para pemegang saham pengendali hanya memiliki 5-10% dari saham.
“Industri finansial bukanlah anak industri perserorangan, melainkan adalah anak industri dari komunitas atau publik itu sendiri,” ucapnya. (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More