Ekonomi dan Bisnis

Jokowi Yakin Produk UMKM Dongkrak Angka Ekspor Nasional

Jakarta – Presiden Jokowi mendorong industri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mengembangkan produktivitas miliknya agar dapat bersaing di pasar global. Dirinya menyebut masih banyak peluang yang dapat diraih oleh pelaku UMKM agar dapat menembus pasar global.

“Pasar tertentu itu masih banyak peluang. Jangan masuk yang mass product karena itu bersaing ketat dan kita kalah dengan negara yang sudah memproduksi secara massal,” kata Jokowi usai menghadiri Pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2019 di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat 12 Juli 2019.

Jokowi yakin produk UMKM mampu bersaing di pasar global. Degan perluasan pasar gobal tersebut, nantinya diharap akan lebih memperkuat angka ekspor nasional yang masih lesu. “Produk handicraft, yang penuh dengan ketrampilan tangan. Hand made. Kekuatan kita ada di situ,” tambah Jokowi.

Jokowi juga turut mengapresiasi langkah Bank Indonesia yang telah membina sekitar 898 UMKM binaan kantor perwakilan BI di seluruh wilayah Indonesia. Tercatat 91 UMKM telah menembus pasar global.

Sebagai informasi, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia pada Mei 2019 sebesar US$14,74 miliar. Dibandingkan April 2019 atau bulan sebelumnya mengalami kenaikan 12,42% sedangkan jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu turun 8,99%. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

9 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

9 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

9 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

10 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

11 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

11 hours ago