Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa pemerintah akan kembali mengirimkan bantuan tahap kedua kepada warga Gaza, Palestina, pada pekan depan.
Pada bantuan tahap kedua ini, Indonesia mengirimkan bantuan dalam bentuk kebutuhan medis dengan alokasikan Rp31,9 miliar atau setara dengan US$2 juta.
“Pemerintah akan segera berkoordinasi dan menyiapkan pengiriman bantuan tahap berikutnya mengingat tingginya antusiasme masyarakat Indonesia untuk membantu rakyat Palestina,” kata Jokowi, dikutip Senin, 6 November 2023.
Baca juga: Orasi Lantang di Monas, Anies Baswedan: Free Palestine
Jokowi mengatakan, bantuan yang dikirimkan telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di Gaza. Misalnya saja, alat penjernih air minum yang sangat dibutuhkan karena di Gaza mengalami kesulitan air bersih.
“Kemudian juga alat-alat medis yang diperlukan yang sangat penting yang diperlukan oleh rumah sakit yang ada di Gaza. Juga disiapkan selain bahan-bahan makanan yang memang juga diperlukan, termasuk di dalamnya obat obatan,” tambah Jokowi.
Sementara itu, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi menjelaskan, untuk pengiriman bantuan tahap kedua, pemerintah terus menyiapkannya, termasuk peralatan kesehatan yang besar.
“Tahap kedua, seperti yang Bapak Presiden tadi sampaikan, kita sedang persiapkan, termasuk alat-alat yang cukup besar untuk kesehatan karena concern kita adalah untuk pelayanan kesehatan di sana yang sesuai dengan kebutuhan di lapangan yang memang tidak gampang,” ujarnya.
Ia menyebut, bahwa sejumlah peralatan medis saat ini tengah dipesan karena stoknya tidak tersedia. Setelah barang tersebut tersedia, maka sesegera mungkin akan dikirimkan bersama dengan bantuan lainnya pada pengiriman tahap kedua tersebut.
“Kita belum tahu tapi barang kan sudah mulai termasuk tadi yang saya sampaikan termasuk barang-barang alat kesehatan yang harus kita pesan,” bebernya.
Baca juga: Jokowi Kirim Bantuan Kemanusian untuk Palestina, Segini Totalnya
Sebelumnya, pada Sabtu (4/11), Presiden Jokowi telah melepas pengiriman bantuan kemanusiaan untuk Palestina, di Pangkalan TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Pengiriman bantuan tahap pertama tersebut dibawa menggunakan tiga pesawat ini berisi bantuan seberat 51,5 ton yang dibawa menuju Bandara El Arish di Mesir, kemudian akan diteruskan dan disalurkan ke Gaza
Bantuan ini terdiri dari bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang-barang logistik lainnya, yang telah disesuaikan dengan kebutuhan yang ada di Gaza. (*)
Editor: Rezkiana Nisaputra
Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More
Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More
Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More
Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More