Moneter dan Fiskal

Jokowi: 3 Hal Harus Dibenahi Untuk Dorong Ekonomi RI

Jakarta–Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimis dengan perekonomian Indonesia ke depan. Menurutnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia, dibandingkan negara lain, masih pada posisi sangat baik.

Dia mengatakan, hal ini tercermin pada laju inflasi dan defisit transaksi berjalan yang masih berada pada tingkat yang terkendali. Meski begitu, masih ada tantangan perekonomian, baik dari eksternal maupun domestik.

“Hanya dengan optimisme lah kita bisa melalui tantangan dan rintangan-rintangan ke depan,” ujar Jokowi dalam Pertemuan Tahunan BI, di Jakarta, Selasa, 22 November 2016. (Baca juga: BI-Pemerintah Sinergi Dorong Perekonomian)

Lebih lanjut dia menilai, ada tiga hal yang perlu dibenahi dalam pengembangan ekonomi Indonesia. Pertama, pemberantasan korupsi dan pungutan liar. Kedua, inefisiensi birokrasi. Dan ketiga, ketertinggalan infrastruktur.

“Program-program deregulasi pemerintah dilakukan untuk menjawab tantangan dalam ketiga aspek tersebut. Apabila hal tersebut dapat diselesaikan, Indonesia akan memiliki sebuah pondasi yang kuat untuk tinggal landas menuju level yang lebih baik,” ucapnya. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Pesawat ATR 42-500 Ditemukan, Evakuasi Tunggu Cuaca Aman

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More

6 mins ago

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

5 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

8 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

11 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

11 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

13 hours ago