Categories: Keuangan

Jiwasraya Gandeng BRI Untuk Pengelolaan Keuangan

Sebelumnya BRI dan Jiwasraya telah melakukan kerja sama dalam pengelolaan premi asuransi dengan menggunakan fasilitas Mass Debet BRI dan melakukan host to host melalui unit kerja dan ATM BRI, serta melakukan pengelolaan keuangan secara menyeluruh melalui Cash Management System BRI. Ria Martati

Jakarta–PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) bersama PT Asuransi Jiwasraya melakukan penandatanganan kerja sama sinergi bisnis dalam pemanfaatan sumber daya masing-masing BUMN untuk dikelola secara optimal dalam rangka meningkatkan pertumbuhan sektor bisnis keuangan.

Dalam kerja sama ini Bank BRI dan Jiwasraya telah menyepakati untuk melakukan beberapa kerja sama layanan keuangan yang terintegrasi. Antara lain, kerja sama payroll, kerja sama ini untuk memberikan kemudahan layanan pembayaran payroll bagi para agen Jiwasraya. Kedua BUMN itu juga melakukan kerja sama Layanan Custody untuk mempermudah dalam pengelolaan aset Jiwasraya.

“Bank BRI sangat siap bekerja sama dengan Jiwasraya dalam membangun dan meningkatkan postur bisnis masing-masing lembaga. Dengan jaringan unit kerja BRI sebanyak 10.410 unit kerja dan 20.876 untit ATM berikut jaringan e-channel yang sangat kuat, kami sangat yakin dapat mendukung bisnis Jiwasraya,” tutur Budi Satria, Corporate Secretary BRI di Jakarta, Senin, 13 Juli 2015.

Pemegang polis Asuransi Jiwasraya ± 6,5 juta jiwa, merupakan potensi penerima klaim dengan jumlah rata-rata setiap tahun sebesar Rp. 4-5 Triliun. “Saat ini pembayaran klaim tersebut masih dibayarkan secara manual melalui kantor-kantor Asuransi Jiwasraya. Tentu ini merupakan potensi luar biasa bagi peningkatan jumlah rekening dan instanding tabungan BritAma,” tambah Budi.

Sementara itu, Direktur Pemasaran Jiwasraya De Jong Adrian mengatakan, ke depan, BRI dan Jiwasraya juga akan mengembangkan perluasan kerja sama bancassurance.

“Khusus layanan remunerasi agen, akan dikembangkan karena agen kita 19 ribu orang seluruh Indonesia, di 88 kota dan 101 cabang kabupaten yang agak jauh penyebaranya. Jadi mudah mudahan Jiwasraya terbantu internalnya dan akan berkembang layanannya,” kata dia. (*)

@ria_martati

Paulus Yoga

Recent Posts

Kasus Suap Pajak, Purbaya Kocok Ulang PNS DJP: Ke Daerah Terpencil atau Dirumahkan

Poin Penting Menkeu Purbaya akan mengevaluasi pegawai DJP usai OTT KPK terkait dugaan suap pemeriksaan… Read More

7 mins ago

Pemimpin Bank Sentral Global Kompak Dukung Powell usai Ancaman Pidana Trump

Poin Penting Bank sentral global kompak dukung Jerome Powell usai ancaman pidana dari Donald Trump.… Read More

46 mins ago

Pendanaan Pindar Diprediksi Menanjak di Periode Ramadan, Begini Kata OJK

Poin Penting Pendanaan pindar cenderung meningkat saat Ramadan, didorong naiknya kebutuhan konsumsi dan modal usaha… Read More

1 hour ago

Dividen Interim Bank Mandiri (BMRI) Rp9,3 T Dibagikan Hari Ini, Berikut Rinciannya

Poin Penting Bank Mandiri membagikan dividen interim Rp9,3 triliun atau Rp100 per saham kepada pemegang… Read More

2 hours ago

Purbaya Minta Pasar Tak Panik, Rupiah Diprediksi Menguat

Poin Penting Rupiah melemah ke level Rp16.864 per dolar AS, namun pemerintah menilai kondisi tersebut… Read More

2 hours ago

Rupiah Hampir Menyentuh Rp17.000 per Dolar AS, Begini Respons BI

Poin Penting Rupiah melemah mendekati Rp17.000 per dolar AS akibat tekanan global, termasuk tensi geopolitik… Read More

3 hours ago