News Update

Jelang Tahun Politik, Jokowi Ingatkan Kebhinnekaan

Cirebon — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan pentingnya kebhinnekaan dalam beragama dan bernegara. Hal tersebut disampaikannya kala kunjungan kerjanya dalam rangka Haul Ke-28 Pondok Pesantren KHAS Kempek Cirebon di Pondok Pesantren KHAS Kempek, Cirebon, Jawa Barat.

“Keberagaman itu sudah jadi hukum Allah. Anugerah Allah kepada bangsa Indonesia yang harus dirawat ukhuwah islamiyah,” ungkap Presiden Jokowi di Pondok Pesantren KHAS Kempek, Cirebon, Jawa Barat, Jumat 20 Oktober 2017.

Pada kesempatan tersebut Jokowi juga berpesan untuk terus mencontoh dan meneladani sikap dan ajaran para kyai dan ulama yang telah merawat keberagaman di Indonesia.

Baca juga : Jokowi Resmikan Operasional KEK Pariwisata Mandalika

“Teladan itu menunjukkan beriringan. Peran para Kyai termasuk Kyai Aqiel Siroj telah membuat Indonesia bisa merawat keberagaman dan kebhinnekaan,” tambah Jokowi.

Dalam kunjungan tersebut, turut hadir juga mendampingi Presiden Jokowi antara lain Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Setya Novanto, Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Kiai Haji Said Aqil Siradj, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, serta Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Gandeng Smartfren, IIF Salurkan Kredit Sindikasi Senilai RP500 Miliar.

Dukung Akses Telekomunikasi danInformasi, IIF Salurkan Kredit SindikasiRp500 miliar. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF)bekerja sama… Read More

15 mins ago

Agung Podomoro Land Jual Hotel Pullman Ciawi Vimalla Hills untuk Bayar Utang

Jakarta - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) resmi menjual salah satu kepemilikan aset propertinya, yakni… Read More

46 mins ago

Jadi Konstituen Indeks MSCI ESG Indonesia, Skor ESG BBNI Masuk 5 Terbaik

Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (kode saham: BBNI) menempati posisi penting… Read More

2 hours ago

Ngeri! Ini Sederet Dampak jika PPN 12 Persen Berlaku 2025

Jakarta – Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM UI) menyebutkan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai… Read More

2 hours ago

Teknologi AI Diklaim Mampu Tekan Biaya Pelaporan Keberlanjutan Emiten

Jakarta - PT IDX Solusi Teknologi Informasi (IDXSTI) bersama PT Datawave Korpora Indonesia resmi meluncurkan… Read More

4 hours ago

Cara LPEI Dorong Pertumbuhan Ekspor Tumbuhan Superfood Kelor

Jakarta - Tingginya permintaan pasar untuk produk berbasis kelor, mendorong Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)… Read More

4 hours ago