Ekonomi dan Bisnis

Jelang Ramadhan, Bongkar Muat di Pelabuhan Gresik Meningkat

Gresik – Strategi Pemerintah Indonesia untuk memulihkan perekonomian di 2016 mulai memberikan hasil dan berdampak pada sejumlah bidang-bidang. Dampak positif itu turut dirasakan pada bidang kepelabuhanan yang berfungsi sebagai gerbang utama lintas perdagangan.

Di Pelabuhan Gresik, Jawa Timur, yang dikelola oleh PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) (Pelindo), terjadi kenaikan pada jumlah kunjungan kapal yang mengangkut komoditas curah cair. Pada April 2016 tercatat ada 15 unit kapal yang sandar atau setara dengan muatan sebesar 58.529 gross tonnage (GT). Jumlah kunjungan kapal tersebut meningkat dibandingkan April tahun sebelumnya yang tercatat 8 unit kapal yang sandar atau setara dengan muatan sebesar 41.166 GT.

Menurut Supervisor Bongkar Muat Non Curah Kering Pelindo III Gresik, Imam Haromain, kenaikan yang signifikan pada jumlah kunjungan kapal di dermaga curah cair pada April mayoritas berupa kunjungan kapal CPO (crude palm oil) yang meningkat pesat.

“Semula kapal-kapal yang bermuatan CPO biasanya melakukan bongkar muat di dermaga 70. Namun karena banyaknya kapal CPO yang datang pada bulan April, untuk mengurangi kepadatan, maka sebagian diarahkan bongkar muat di dermaga curah cair,” ungkapnya.

Haromain menjelaskan bahwa setiap kapal dengan rata-rata tonase mencapai 2.500 hingga 3.500 GT, dapat melakukan bongkar muat CPO minimal selama dua hari.

Ramainya permintaan CPO juga membuat arus barang bongkar muat curah cair di Pelabuhan Gresik meningkat. Berdasarkan data Pelindo III, pada April tahun ini mencapai 25.980 ton/liter atau meningkat dibandingkan pada April tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 14.468 ton/liter.

“Pertumbuhan signifikan untuk arus barang dalam satuan ton/liter dikarenakan permintaan CPO yang terus meningkat, apalagi menjelang bulan puasa Ramadan. Jadi pemasok mempersiapkan sejak jauh-jauh hari sebelumnya,” pungkas Haromain. (*)

Apriyani

Recent Posts

Jumlah Peserta Regulatory Sandbox Menurun, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More

2 hours ago

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

6 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

8 hours ago

OJK Bakal Terbitkan 3 Aturan Baru Pasar Modal di Akhir 2024, Ini Bocorannya

Labuan Bajo - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan bahwa, akan menerbitkan Peraturan OJK (POJK) terbaru… Read More

8 hours ago

Penjualan Trisula Textile Naik 19 Persen di Q3 2024, Ini Penopangnya

Jakarta - PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL), emiten penyedia kain, seragam, dan fashion berhasil… Read More

8 hours ago

AFPI Edukasi PMI di Hong Kong Terkait Fintech Lending

Jakarta – Guna meningkatkan literasi keuangan para pekerja migran Indonesia (PMI), Asosiasi Fintech Indonesia (AFPI)… Read More

8 hours ago