Jakarta–Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) terus meningkatkan penggunaan kartu prabayar atau uang elektronik (e-toll card) kala arus mudik dan arus balik lebaran di 25 ruas jalan tol. Ketua HIMBARA Maryono mengungkapkan, pada Lebaran tahun ini juga akan ada penambahan 3 ruas jalan tol yang menerapkan e-toll card.
“Lebaran tahun ini juga akan ada penambahan 3 ruas jalan tol yang terapkan e-toll card, yaitu di ruas Semarang-Ungaran, Cinere-Jagorawi dan Cinere,” ungkap Maryono di Plaza Mandiri, Jakarta, Selasa, 20 Juni 2017.
Sementara itu, ia menambahkan, penerapan e-toll card di seluruh gerbang tol akan mulai diterapkan pada Oktober 2017.
Hingga saat ini, tercatat jumlah kartu prabayar HIMBARA, termasuk di dalamnya, eToll, IndomaretCard, GazCard, eMoney, BRIZZI, Blink dan BNI Tapcash, telah menguasai 50 persen dari pangsa pasar kartu prabayar nasional.
Selain itu, HIMBARA juga melakukan sinergi dalam penggunaan kartu prabayar untuk mendukung Gerakan Nasional Non Tunai. Tercatat hingga kuartal pertama tahun 2017, HIMBARA telah gencar melakukan sosialisasi dan juga pendistribusian kartu prabayar HIMBARA yang telah mencapai 17,07 juta kartu. “Sekitar 17 persen kartu nasional,” tutup Maryono. (*)
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), anak perusahaan dari PT Media Nusantara Citra… Read More
Jakarta - Penurunan jumlah kelas menengah dan daya beli masyarakat belakangan ini menimbulkan kekhawatiran di… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menerima surat kepercayaan dari tujuh Duta Besar Luar Biasa dan… Read More
Jakarta – Unilever Food Solutions (UFS), perusahaan penyedia layanan makanan profesional, memperkenalkan lima tren kuliner… Read More
Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja memberikan sambutan saat acara pengumuman… Read More
Suasana saat konferensi pers Pre-Grand Launching BYOND by BSI, di Jakarta. Karyawan tengah menunjukan SuperApp… Read More