Jaya Real Property Hadirkan Hunian Bergaya Tropis Modern

Jakarta – Bintaro Jaya, kawasan hunian unggulan dari pengembang terkemuka PT Jaya Real Property, Tbk., sangat menaruh perhatian terhadap kebutuhan dan gaya hidup konsumen. Meski pemerintah mulai menurunkan level PPKM dan melonggarkan aktivitas masyarakat, namun masih ada yang tetap melakukan aktivitas dari rumah. Begitu pula dengan beberapa kantor masih memberlakukan work from home. Pengembang pun melakukan adaptasi dan menyesuaikan desain rumah sesuai dengan kebutuhan penghuni.

Bintaro Jaya meluncurkan Alton, klaster terbaru dan paling premium di Distrik Discovery Residences. Desain klaster dan huniannya menyesuaikan dengan kondisi pandemi saat ini. Hunian bergaya Tropis Modern, mengimplementasikan sirkulasi cahaya dan udara yang sangat baik di dalam rumah. Desain fasad dengan jendela yang besar dan tinggi, membuat hunian terkesan megah dan elegan.

Selain itu Alton memiliki jogging track sepanjang satu kilometer dengan lebar tiga meter, yang disebut Alton Loop. Di sepanjang loop, akan diteduhi dengan pohon-pohon yang rindang, bangku-bangku taman, dan area bermain anak, yang bakal menjadi spot-spot menarik di dalam klaster. Keberadaan Alton Loop semakin memudahkan penghuni jika ingin berolahraga untuk menjaga kesehatan dan imunitas. “Penghuni tak perlu ke luar klaster, apalagi ke luar kawasan Bintaro Jaya. Cukup di dalam klaster saja, mereka dapat berolahraga, agar tetap sehat dan bugar,” ujar Swandayani, Direktur Jaya Real Property dalam keterangannya, 9 November 2021.

Alton dikembangkan di atas lahan seluas 5,4 hektar dengan total 144 unit hunian. Tipe Alton 8 dan Alton 9 memiliki empat kamar tidur, empat kamar mandi, dan dua carport. Khusus Tipe Alton 10, memiliki tambahan satu kamar tidur dan satu carport yang cukup untuk meletakkan tiga kendaraan. Harga perdana mulai dari Rp3,4 miliar. Tersedia water heater dan AC di setiap kamar dan sudah dilengkapi dengan kitchen set dan kanopi carport.

Setiap unit hunian dilengkapi dengan smarthome system. Antara lain, smart key dengan model keyless (membuka atau menutup pintu dengan menggunakan finger print atau smart card), CCTV yang dapat terkoneksi dengan mobile devices penghuni, jaringan internet, dan panic button yang terhubung dengan pihak keamanan klaster. Selain jogging track di dalam klaster, di sekitar Alton, terdapat fasilitas ruang terbuka hijau Discovery Park seluas dua hektar, yang telah menjadi sarana olah raga dan sosialisasi warga. Ruang terbuka hijau ini memiliki konsep totally green park. 

Discovery Residences merupakan salah satu distrik premium di kawasan hunian Bintaro Jaya. Di dalamnya sudah dikembangkan sebanyak sebelas klaster dan sebagian besar diantaranya sudah terhuni. Distrik ini memiliki akses langsung dengan Boulevard Bintaro Jaya dan hanya selangkah dari segala fasilitas kawasan yang ada di sekitar distrik.

Alton menawarkan kemudahan aksesibilitas dan mobilitas. Terutama setelah dibukanya ruas tol Kunciran-Serpong sebagai bagian Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2. Gerbang Tol Parigi terhubung langsung dengan Boulevard Bintaro Jaya dan dapat dicapai dengan mudah. Akses tol ini semakin memudahkan penghuni dari dan menuju segala penjuru daerah se-Jabodetabek.

Saat ini, Bintaro Jaya memiliki dua akses tol sekaligus. Sebelumnya, sudah memiliki akses langsung dengan Tol Jakarta-Serpong. Bisa dikatakan, Bintaro Jaya merupakan satu-satunya kawasan hunian yang memiliki akses langsung dengan dua jalan tol. Kehadiran ruas tol tersebut tentu saja mempermudah mobilitas, mempercepat waktu tempuh, dan meningkatkan nilai kawasan hunian Bintaro Jaya. Menariknya lagi, hanya perlu 15 menit menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

PP Hapus Tagih Diteken Presiden Prabowo, Jumlahnya Capai Rp8,7 Triliun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More

2 hours ago

AXA Mandiri Meluncurkan Produk Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Suasana saat konferensi pers saat peluncuran Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera di Jakarta. Presiden Direktur… Read More

9 hours ago

Bank NTT dan Bank Jatim Resmi Jalin Kerja Sama Pembentukan KUB

Jakarta - PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) resmi menandatangani nota… Read More

9 hours ago

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

11 hours ago

Dukung Literasi EBT, PHE ONWJ Ajak Pelajar Cirebon Kenali Energi Surya

Jakarta - Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) terus berkomitmen mendukung pengembangan Energi Baru… Read More

11 hours ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

13 hours ago