Jakarta – Perkembangan industri kreatif di Indonesia, khususnya di sektor musik, terus menunjukkan potensi besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Melihat peluang ini, wondr by BNI, platform perbankan digital dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, hadir untuk memberikan dukungan nyata melalui inovasi layanan keuangan digitalnya.
SEVP Retail Digital Solutions BNI, Rian Kaslan mengatakan, wondr by BNI tidak hanya fokus pada aspek transaksi, tapi juga mengedepankan konsep yang lebih menyeluruh untuk mengelola keuangan nasabah.
“Sejak peluncurannya pada Juli 2024, wondr by BNI hadir dengan pendekatan inovatif melalui 3 Dimensi Keuangan yang terintegrasi, yakni Transaksi, Insight, dan Growth,” ujar Rian dalam keterangan tertulisnya, dikutip pada Rabu, 2 Oktober 2024.
Baca juga: Luncurkan Wondr, BNI Bidik Dana Murah Tumbuh hingga 30 Persen
Menurut Rian, pendekatan ini memungkinkan nasabah untuk mengelola, memahami, serta menumbuhkan potensi keuangan mereka dengan lebih baik, yang pada akhirnya membantu pencapaian tujuan finansial secara holistik.
Pertama, fitur Transaksi pada wondr by BNI dirancang untuk memberikan pengalaman perbankan yang seamless. Pengguna dapat mengintegrasikan seluruh aset keuangan mereka di dalam ekosistem BNI, sehingga semua aktivitas perbankan bisa dilakukan dengan cepat dan efisien.
“Khususnya dalam acara-acara besar seperti konser musik, fitur ini memungkinkan pengguna untuk melakukan transaksi pembelian dengan mudah, termasuk pembayaran tiket, merchandise, atau makanan di venue tanpa perlu berpindah platform,” jelas Rian.
Baca juga: Aplikasi wondr by BNI Go Global, Diperkenalkan 5 Negara
Kemudian, fitur Insight yang menawarkan panduan keuangan yang dipersonalisasi. Hal ini memberikan nasabah pemahaman yang lebih mendalam terkait pola pengeluaran dan pemasukan mereka.
Selanjutnya, fitur Growth yang membantu pengguna merencanakan masa depan finansial dengan lebih matang. Mulai dari tabungan hingga investasi, pengguna dapat menetapkan target keuangan sesuai tujuan masing-masing, baik itu untuk pendidikan, pembelian properti, maupun rencana pensiun.
Wondr by BNI pun turut berpatisipasi dalam konser “The Greatest Melly Goeslaw – Everlasting Harmony, by ALOKA” untuk mendukung ekosistem kreatif di Tanah Air. Sebab, musik dan seni adalah bagian integral dari perkembangan industri kreatif yang memiliki kontribusi besar terhadap perekonomian nasional.
“Kami berharap dapat terus mendukung potensi industri kreatif serta karya-karya yang dihasilkan, melalui inovasi perbankan digital kami,” pungkas Rian. (*) Alfi Salima Puteri
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More