Dirut Jamkrindo Diding S. Anwar tengah menandatangani MoU. (Foto: Ria Martati)
Jakarta–Dalam upaya meningkatkan layanannya kepada masyarakat, Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Perum Jamkrindo) resmi meluncurkan mobil pelayanan penjaminan keliling sebanyak 35 unit di 34 provinsi Indonesia.
Direktur Utama Jamkrindo Diding S. Anwar mengatakan, mobil ini nantinya akan melayani masyarakat hingga ke wilayah pelosok-pelosok yang belum terlayani.
“Mobil layanan penjaminan keliling ini sebagai usaha kami dalam menjemput bola ke wilayah-wilayah hingga perdesaan,” kata Diding di Hotel Shangrila Jakarta, Kamis, 21 April 2016.
Adapun 35 mobil layanan keliling Jamkrindo ini akan bergerak dan beroperasional ke daerah-daerah yang belum memiliki kantor cabang Jamkrindo. Sehingga, masyarakat di daerah-daerah yang belum mendapatkan layanan dari Jamkrindo, dengan adanya mobil pelayanan ini, maka akan semakin terlayani.
Sementara untuk dananya, sebelumnya Diding sempat mengatakan dana yang disiapkan untuk mobil ini mencapai Rp4 miliar – Rp5 miliar. Dana tersebut bersumber dari anggaran belanja modal (capital expenditure/capex) tahun ini yang berkisar Rp100 miliar.
Khusus untuk DKI Jakarta, Diding sendiri kala itu mengaku akan menyiapkan 2 unit mobil pelayanan keliling. Sedangkan, 33 provinsi lainnya mendapatkan masing-masing satu unit mobil.
Dia berharap, dengan adanya mobil pelayanan keliling Jamkrindo ini, maka kedepannya dapat mendukung pertumbuhan penjaminan kredit Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). (*) Dwitya Putra
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More
Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More
Jakarta – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengawali 2025 dengan catatan positif. Di… Read More
Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan potensi Indonesia untuk membuka pasar baru dalam perdagangan internasional,… Read More
Jakarta - Pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan atau deregulasi sebagai langkah negosiasi perdagangan yang dinilai… Read More
Jakarta - PT Helios Informatika Nusantara (Helios), perusahaan penyedia infrastruktur digital asal Indonesia, resmi ditunjuk… Read More