Keuangan

Jamkrindo Catat Penjaminan Kredit Capai Rp378,4 Triliun di 2023

Jakarta – PT Jaminan Kredit Indonesia atau Jamkrindo telah mencatatkan tren penjaminan kredit yang terus tumbuh positif selama tiga tahun terakhir.

Hal itu terlihat dari data per tahun 2023, di mana pertumbuhan volume penjaminan kredit Jamkrindo di sektor produktif mengalami peningkatan sekitar 21,13 persen menjadi Rp378,4 triliun dibandingkan tahun sebelumnya Rp312,4 triliun.

“Tahun 2023 sudah memberikan penjaminan volume kredit Rp378 triliun, dengan komisi penjaminan di sektor UMKM penjaminan program Rp137 triliun dan non program atau non KUR Rp241 triliun,” ucap Kepala Divisi Klaim dan Subrogasi Jamkrindo, Ceriandri Widuri dalam Webinar dikutip, 26 Juni 2024.

Baca juga: Jokowi Minta Restrukturisasi Kredit Diperpanjang, Ekonom Wanti-wanti Hal Ini

Ceriandri menyebutkan bahwa, penjaminan non program atau non KUR di tahun 2023 tercatat meningkat dua kali lipat dari tahun sebelumnya Rp113,5 triliun, sekaligus yang mendominasi penjaminan kredit di Jamkrindo.

“Ini menunjukkan komitmen dari Jamkrindo untuk terus mendukung pemberdayaan UMKM terutama dalam membantu memberikan dukungan aksesibilitas finansial UMKM kepada lembaga keuangan baik bank maupun non bank,” imbuhnya.

Baca juga: Kantongi Izin OJK, Orion Penjaminan Indonesia Siap Dukung Pelaku Usaha Kembangkan Bisnis

Sementara, per April 2024 Jamkrindo telah mencatat total penjaminan kredit sebanyak Rp110,1 triliun, dengan penjaminan KUR sebanyak Rp47,5 triliun dan penjaminan non KUR tercatat Rp62,6 triliun.

Adapun, Jamkrindo telah menguasai penjaminan pangsa pasar outstanding kredit pada tahun 2023 sebesar 77,31 persen pada industri penjaminan. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

4 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

5 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

6 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

6 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

7 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

7 hours ago