Moneter dan Fiskal

Jaga Rupiah di Akhir Tahun, BI Disarankan Gelontorkan Cadangan Devisa

Jakarta – Bank Indonesia (BI) disarankan untuk menggelontorkan cadangan devisanya guna menjaga nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) hingga akhir tahun. Hal ini sejalan dengan pelemahan rupiah yang masih berlanjut pasca libur Natal.

Pada perdagangan hari ini (26/12) nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka melemah 46 poin atau 0,32 persen ke level Rp14.599 per dolar AS. Adapun pada akhir pekan kemarin (21/12) rupiah ditutup melemah 80 poin atau 0,55 persen di level Rp14.553 per dolar AS.

“BI disarankan untuk lakukan intervensi cadangan devisanya secara terukur agar fluktuasi kurs tidak liar,” ujar Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudistira, saat dihubungi di Jakarta, Rabu, 26 Desember 2018.

Asal tahu saja, posisi cadangan devisa Indonesia pada akhir November 2018 tercatat US$117,2 miliaa. Meningkat dibandingkan dengan bulan sebelumnya sebesar US$115,2 miliar. Cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,5 bulan impor atau 6,3 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor.

Selain itu, tambah dia, pemerintah juga disarankan untuk tunda belanja kebutuhan proyek infrastruktur khususnya pada besi baja dan mesin. Langkah ini bertujuan defisit transaksi berjalan tidak melebar, sehingga sentimen terhadap rupiah dapat terjaga.

“Transaksi nya bisa ditunda sementara dan pemerintah wajib prioritaskan supply valas dalam negeri. Jangan karena genjot infrastruktur lalu transaksi berjalan jebol,” tukasnya.

Lebih lanjut dirinya mengungkapkan, proyeksi defisit transaksi berjalan di kuartal IV yang melebar hingga diatas 3 persen juga telah berpengaruh ke supply valas akhir tahun. Untuk itu, BI sebagai otoritas perlu mewaspadai kondisi ini dengan berbagai bauran kebijakan. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Investor Simak! Ini Sektor yang Diproyeksi Moncer di Tahun Kuda Api

Poin Penting DBS Bank memproyeksikan IHSG menguat ke level 9.800 pada 2026, ditopang fundamental pasar… Read More

8 mins ago

IHSG Rebound, Dibuka Menguat ke Posisi 8.934

Poin Penting IHSG berbalik menguat pada pembukaan perdagangan 13 Januari 2026, naik 0,56 persen ke… Read More

2 hours ago

Geopolitik Memanas, DBS Ungkap 2 Aset Investasi Paling Diuntungkan

Poin Penting Produksi minyak Venezuela rendah, invansi AS tak berdampak besar ke harga energi global.… Read More

3 hours ago

Rupiah Dibuka Melemah Imbas Gejolak Geopolitik yang Makin Meningkat

Poin Penting Rupiah melemah di awal perdagangan Selasa (13/1/2026) ke level Rp16.873 per dolar AS,… Read More

3 hours ago

Update Harga Emas Hari Ini: Antam, Galeri24, dan UBS Kompak Meroket

Poin Penting Harga emas di Pegadaian kompak naik pada Selasa, 13 Januari 2026, mencakup produk… Read More

3 hours ago

Ilusi Pertumbuhan Tinggi dan Tantangan Prabowonomics

Oleh Mudrajad Kuncoro, Guru Besar Prodi Pembangunan Ekonomi Kewilayahan Sekolah Vokasi UGM dan Penulis Buku… Read More

4 hours ago