Jakarta– PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) yang merupakan fintech Peer-to-Peer (P2P) Lending untuk usaha mikro terus berupaya menjaga angka rasio kredit bermasalahnya (NPL) diangka 0%.
CEO dan Founder Amartha Andi Taufan Garuda Putra menyebut, pihaknya terus menerapkan sistem kelompok dalam sistem pinjaman berkelompok (Group Lending) guna menjaga rasio kredit bermasalahnya tersebut.
“Peminjam Amartha lebih didominasi oleh perempuan atau ibu-ibu yang kalau pinjam harus berkelompok karena itu kita jaga,” kata Taufan di Jakarta, Selasa 22 Mei 2018.
Baca juga: Hingga Mei 2018, Amartha Salurkan Dana Investasi Rp402,85 Miliar
Taufan menambahkan, jumlah satu kelompok peminjam terdiri dari 15 orang hingga 25 orang anggoy yang tinggal saling berdekatan di daerah masing-masing. Dirinya menilai, dengan menerapkan sistem tersebut setiap anggota bertanggungjawab untuk melakukan tanggung renteng atau menanggung risiko secara berkelompok apabila salah satu anggota mengalami kredit macet.
Dirinya juga menjelaskan, sebanyak 75% peminjamnya merupakan lulusan sekolah dasar. Oleh karena itu pihaknya terus berkomitmen memberikan literasi keuangan ke seluruh wilayah pedesaan.
Tercatat hingga usianya yang genap 8 tahun, Amartha telah mengelola dan menyalurkan dana investasi sebesar Rp402,85 miliar kepada 104.537 usaha mikro perempuan dari kalangan masyarakat prasejahtera pedesaan.(*)
Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More
Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More
Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More
Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More
Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More