Properti

J Trust Bank Berikan Fasilitas Kredit Tiga Proyek Properti Alam Sutera

Jakarta – PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) bekerja sama dengan Alam Sutera Group untuk pembiayaan kepemilikan properti melalui produk kredit pemilikan rumah (KPR) dan kredit pemilikan apartemen (KPA) J Trust Bank.

Pembiayaan KPR dan KPA tersebut diperuntukkan untuk tiga kawasan atau proyek properti Alam Sutera Group, yaitu Suvarna Sutera, Ayodhya, dan EleVee.

Direktur Utama J Trust Bank Ritsuo Fukadai mengatakan, pihaknya optimis sektor properti akan kembali tumbuh positif. Pembiayaan KPR dan KPA untuk proyek Alam Sutera Group ini merupakan upaya untuk mendukung pemerintah dan pelaku usaha properti di Indonesia. Pemilihan Alam Sutera Group juga bukan tanpa alasan.

“Alam Sutera Group memiliki rekam jejak yang luar biasa sebagai pengembang properti dan pioner pada pengelolaan pemukiman, kawasan komersial, kawasan industri, pusat perbelanjaan dan rekreasi serta perhotelan yang terintegrasi, kata Ritsuo dalam keterangan resminya, Selasa, 28 Maret 2023.

J Trust Bank telah menyiapkan produk KPR dan KPA dengan rate yang sangat kompetitif, terjangkau, dan jangka waktu pembiayaan hingga 30 tahun. KPR dan KPA J Trust Bank juga berlaku bagi warga negara asing (WNA), di mana belum banyak perbankan yang memberikan pelayanan produk KPR/KPA bagi WNA.

Sementara, Joseph Sanusi Tjong, Presiden Direktur Alam Sutera Group mengatakan, dengan adanya kemudahan dan dukungan fasilitas pembiayaan dari J Trust Bank, diharapkan dapat membantu meringankan masyarakat dalam mewujudkan hunian impiannya di Alam Sutera.(*)

Galih Pratama

Recent Posts

Lawatan Perdana Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid: RI Siap Berperan di Kancah Global

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More

13 mins ago

Usai 5 Bulan Uji Coba, Program Makan Bergizi Gratis GoTo Group Hadir di 13 Kota

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More

4 hours ago

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

5 hours ago

Penerimaan Pajak Capai Rp1.517,53 T, Tembus 76 Persen Target APBN per Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More

6 hours ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

6 hours ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Hijau ke Level 7.287

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, 8 November 2024, ditutup menguat di… Read More

6 hours ago