Nasional

Isu Reshuffle Muncul Lagi, Sri Mulyani hingga Retno Marsudi Bakal Terdepak?

Jakarta – Beredar melalui pesan berantai melalui aplikasi WhatsApp perihal daftar menteri yang bakal di-reshuffle atau didepak dari Kabinet Indonesia Maju setelah pemungutan suara Pemilu 2024.

Daftar nama-nama menteri yang terdampak reshuffle antara lain Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, hingga Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.

Baca juga: Tanggapi Hasil Quick Count Pemilu 2024, Jokowi Minta Semua Pihak Bersabar

Kabarnya, perombakan para menteri tersebut sudah disetujui Presiden Joko Widodo (Jokowi) sendiri sudah menyetujui.

Menanggapi kabar tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) buka suara. Melalui laman kominfo.go.id, isu reshuffle para menteri tersebut tidaklah benar alias hoax.

“Faktanya, klaim yang menyebutkan bahwa telah terjadi perombakan kabinet oleh Presiden Jokowi adalah tidak benar,” tulis Kominfo, Jumat, 16 Februari 2024.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan, surat yang beredar tersebut tidak benar dan sejauh ini belum ada rencana perombakan kabinet. 

Baca juga: Airlangga Yakin Sri Mulyani Tak Akan Mundur dari Kabinet Indonesia Maju: Kawan Saya!

Adapun Koordinator Stafsus Presiden Ari Dwipayana, yang menepis surat perombakan kabinet tersebut. Dirinya mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya kabar yang belum dipastikan kebenarannya. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Wamenkop: Koperasi jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) menegaskan peran strategis koperasi, khususnya Baitul Maal Wa Tamwil (BMT), dalam… Read More

24 mins ago

Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh Investasi USD8,5 Miliar dari Inggris

Jakarta – Optimisme para pelaku usaha di Inggris terhadap ekonomi di Tanah Air masih solid.… Read More

28 mins ago

Tingkatkan Skala Bisnis, Pelaku UMKM Bisa Manfaatkan Securities Crowdfunding

Jakarta – Asosiasi Layanan Urun Dana Indonesia (ALUDI) baru saja menghelat Securities Crowdfunding Day 2024.… Read More

44 mins ago

Begini Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi RI Tahun Depan

Jakarta - Pemerintah Indonesia menargetkan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi agar bisa menghindari middle income trap.… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Ditutup pada Zona Hijau ke Level 7.199

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (22/11) ditutup… Read More

2 hours ago

Maya Watono Resmi Diangkat jadi Dirut InJourney

Jakarta – Maya Watono resmi ditunjuk sebagai Direktur Utama (Dirut) Holding BUMN sektor aviasi dan… Read More

2 hours ago