Categories: Moneter dan Fiskal

Isu Fed Rate Kembali Bikin Rupiah Loyo

Jakarta–Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini (14/12) sempat melemah dan kembali menembus ke level Rp14.000 per US$. Menurut Bank Indonesia (BI), terdepresiasinya Rupiah lebih disebabkan oleh ketidakpastian kondisi perekonomian global.

Gubernur Bank Indonesia (BI), Agus D.W. Martowardojo mengungkapkan, isu kenaikan suku bunga AS (Fed Fund rate) menjadi salah satu penyebab Rupiah bergerak melemah. Kendati begitu, dirinya meyakini, meski Rupiah kembali mengalami depresiasi terhadap Dolar, namun Rupiah belum dalam posisi mengkhawatirkan.

“Rupiah tidak mengkhawatirkan. Kami melihat dampak ini karena kondisi luar negeri khususnya karena AS akan menaikkan Fed rate. Mungkin akhir bulan ini,” ujar Agus di Jakarta, Senin, 14 Desember 2015.

Lebih lanjut dia memperkirakan, periode tingkat suku bunga The Fed selama tujuh tahun terakhir yang berada di kisaran nol sampai 0,25% akan berakhir di bulan ini. Akan tetapi, kata Agus, akan ada kecenderungan bank sentral AS untuk menaikkan suku bunganya secara berkala di tahun berikutnya.

“AS secara berkala menaikkan suku bunganya perkuartal. Yang tadinya 0,25% jadi 1,125% di akhir 2016. Lalu naik lagi di 1,625% di 2017. Ini membuat ada satu rebalancing,” tukas Agus.

Akan tetapi, jelas dia, sentimen negatif yang diberikan Federal Reserve diprediksi hanya bersifat sementara. Oleh sebab itu BI selaku bank sentral mengaku akan tetap menjaga stabilisasi nilai tukar Rupiah dan mewaspadai dampak dari rencana kenaikan suku bunga AS. “Ini sifatnya hanya temporary. BI tetap akan menjaga,” ucap Agus.

Sebagai informasi, berdasarkan Foreign Exchange Reference Rate Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI, kurs tengah Rupiah hari ini melemah di posisi Rp14.076 per US$ melemah Rp139 dibandingkan dengan kurs akhir pekan lalu di Rp13.937 per US$. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

Komunitas Otomotif Apresiasi Satgas Nataru Pertamina Tekan Angka Kecelakaan

Jakarta – Sejumlah komunitas otomotif mengapresiasi kinerja Satgas Nataru Pertamina dalam menjaga ketersedian pasokan bahan… Read More

2 hours ago

LPEI Dorong Komoditas Gula Aren Pandeglang Mendunia, Begini Upaya yang Dilakukan

Jakarta - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) terus mendorong ekspor gula aren Indonesia yang semakin… Read More

2 hours ago

Mejeng di Big Bang Festival, Karcher Unjuk Teknologi Pembersih Canggih

Jakarta - Karcher Indonesia menghadirkan solusi kebersihan rumah tangga dalam ajang Big Bang Festival 2024,… Read More

4 hours ago

Dorong Literasi Keuangan, Bank Mandiri Kenalkan Produk Perbankan ke 93.000 Pelajar

Jakarta - Bank Mandiri terus berkomitmen untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat sesuai program yang dicanangkan… Read More

6 hours ago

Target Penyaluran KUR 2025 Naik jadi Rp300 Triliun

Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More

9 hours ago

Wamen BUMN Cek Langsung Kesiapan SPKLU PLN Layani Kebutuhan Nataru

Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More

10 hours ago