Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka naik tipis 7,46 poin atau 0,14 persen ke level 5.390,34 pada perdagangan Selasa, 28 Februari 2017. Sedangkan Indeks LQ45 naik 1,87 poin atau 0,21 persen ke level 895,63.
Tipisnya laju indeks pagi tadi seiring sikap pelaku pasar yang masih wait and see akan sentimen positif maupun negatif yang muncul di pasar.
Mengutip riset Samuel Sekuritas Indonesia, jelang pidato Presiden AS, Donald Trump, mayoritas bursa utama AS sendiri ditutup menguat.
Kondisi ini seiring euforia para pelaku pasar menyangkut janji yang dilontarkan oleh Donald Trump seputar pemotongan anggaran belanja pemerintah serta paket kebijakan perpajakan yang baru.
Selain itu, pelaku pasar juga mencerna positif pernyataan pejabat The Fed yang mengindikasikan kenaikan suku bunga dan membaiknya sejumlah data ekonomi yang baru saja dirilis, seperti data manufaktur.
Sama halnya dengan bursa AS, semalam mayoritas bursa Eropa juga ditutup positif. Dari regional Asia, mayoritas bursa utama di kawasan Asia Pasifik cenderung dibuka mixed untuk pagi ini.
Dengan kondisi tersebut IHSG diprediksi cenderung bergerak flat, menyusul wait and see para investor atas pidato Trump, penantian rilis data inflasi, dan sejumlah rilis laporan keuangan 2016 beberapa emiten berkapitalisasi besar. (*)
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More