Penutupan bursa; IHSG menguat. (Foto: Budi Urtadi).
Lima sektor saham hari ini berhasil ditutup menguat dan sisanya melemah, dengan penurunan paling dalam di derita sektor agri 1%. Dwitya Putra
Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik tipis 1.141 poin atau 0,02% ke level 4,585.391 pada perdagangan Jumat, 14 Agustus 2015. Sementara Indeks LQ45 juga naik tipis 1.335 poin atau 0,17% ke level 776.457.
Minimnya transaksi perdagangan hari ini menjadi pemicu indeks bergerak datar. Investor kembali melakukan aksi tunggunya menyusul harga minyak dunia turun tajam setelah stockpiles AS dikabarkan meningkat, sementara harga emas turun ditengah penguatan nilai tukar Dolar AS.
Kondisi tersebut mendorong sektor Agri dan tambang bergerak turun di perdagangan kali ini, 0,5-1%. Lima sektor saham hari ini berhasil ditutup menguat dan sisanya melemah.
Perdagangan hari ini berjalan sepi dengan frekuensi transaksi sebanyak 176,565 kali dengan volume 5,196 miliar lembar saham senilai Rp3,75 triliun. Sebanyak 128 saham naik, 138 turun, dan sisanya 84 saham stagnan.
Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah Mayora (MYOR) naik Rp700 ke Rp26.200, Bank of India (BSWD) naik Rp585 ke Rp3.750, United Tractor (UNTR) naik Rp500 ke Rp19.700, dan Indo Kordsa (BRAM) naik Rp490 ke Rp3.590. (*) @dwitya_putra14
Poin Penting IHSG sesi I menguat 0,89% ke level 9.028 dan mencetak rekor tertinggi sepanjang… Read More
Poin Penting Menkeu Purbaya akan mengevaluasi pegawai DJP usai OTT KPK terkait dugaan suap pemeriksaan… Read More
Poin Penting Bank sentral global kompak dukung Jerome Powell usai ancaman pidana dari Donald Trump.… Read More
Poin Penting Pendanaan pindar cenderung meningkat saat Ramadan, didorong naiknya kebutuhan konsumsi dan modal usaha… Read More
Poin Penting Bank Mandiri membagikan dividen interim Rp9,3 triliun atau Rp100 per saham kepada pemegang… Read More
Poin Penting Rupiah melemah ke level Rp16.864 per dolar AS, namun pemerintah menilai kondisi tersebut… Read More