Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, lembaga antirasuah tersebut menggelar OTT di wilayah Pekanbaru, Riau. Sejumlah orang ditangkap dalam OTT tersebut, salah satunya adalah Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa.
Dijelaskan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, penyidik KPK masih melakukan pemeriksaan terhadap para pihak yang terjaring operasi tangkap tangan tersebut. Penyidik KPK akan segera mengumumkan status para pihak yang terjaring operasi tersebut dalam waktu 24 jam.
“Tim KPK masih melakukan proses pemeriksaan selama 1×24 jam,” ujar Ghufron dikutip Antara, 3 Desember 2024.
Baca juga: Intip Kekayaan Lucky Hakim yang Deklarasi Kemenangan Pilkada Indramayu 2024
Terlepas dari kasus OTT tersebut, Infobanknews coba mengulik sisi lain Risnandar Mahiwa, yakni sumber kekayaannya. Mengutip Laporan Harga Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), 3 Desember 2024, Risnandar tercatat memiliki kekayaan Rp1,90 miliar, yang dilaporkan pada tahun: 18 Maret 2024/periodik 2023.
Jika rinci, pria lulusan Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) 2006 ini, memiliki harta yang berasal dari tanah dan bangunan senilai Rp830 juta. Aset tersebut terletak di Jakarta Pusat, dan merupakan hasil sendiri.
Kemudian, Risnandar juga tercatat memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp255 juta. Rinciannya, motor Royal Enfield Bullet Classic 500 tahun 2019 hasil sendiri senilai Rp70 juta. Lalu, mobil BMW tahun 2011 hasil sendiri Rp160 juta. Selanjutnya, ada sepeda Bromptom tahun 2018 hasil sendiri senilai Rp25 juta.
Baca juga: Segini Kekayaan Pramono-Rano yang Menang Versi Quick Count Pilkada 2024
Masih dalam LKHPN, Risnadar memiliki harga bergerak lainnya sebesar Rp5 juta dan kas dan setara kas Rp520 juta dan harta lainnya Rp340 juta.
Risnandar juga tercatat memiliki utang Rp40,16 juta. Alhasil, jika ditotal kekayaan dari Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa sebesar Rp1,90 miliar. (*)
Jakarta - Platform jual-beli aset kripto, Ajaib Kripto, mencatatkan lonjakan transaksi yang signifikan di platformnya.… Read More
Jakarta - Bank Mega Syariah membukukan pertumbuhan pembiayaan konsumer sebesar 24,1 persen secara tahunan (year-on-year/yoy),… Read More
Tangerang Selatan - PT Hero Supermarket Tbk (HERO) resmi mengumumkan perubahan nama menjadi PT DFI Retail… Read More
Managing Director Investing on Climate Ardian Taufik Gesuri (foto: Muhammad Zulfikar) Read More
Presiden Direktur PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) Tatang Nurhidayat tengah memberikan paparan… Read More
Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) meraih CorporateTreasurer Awards 2024 yang diselenggarakan oleh Haymarket… Read More