Categories: News UpdatePerbankan

Ini Profil Jajaran Direksi dan Komisaris BTN yang Baru

Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah merombak jajaran direksi dan komisaris PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada hari ini (27/11).

Tercatat 9 nama baru telah menduduki jabatan orang penting di BTN. Hal tersebut terdiri dari 4 nama baru direksi dan 5 nama baru komisaris.

Pada jajaran direksi, nama pertama ialah Direktur Utama Pahala N Mansuri yang pernah menjabat sebagai Direktur Finance and Treasury Bank Mandiri pada tahun 2016-2017. Setelah itu Pahala melanjutkan karir di Direktur Utama Garuda Indonesia 2017-2018 dan menjabat sebagai direktur keuangan Pertamina pada 2018-2019.

Kedua ialah Direktur Consumer dan Commercial Lending Hirwandi Gafar yang sebelumnya menjabat sebagai Head of Subsidizes Mortgage Lending Division di BTN.

Ketiga ialah Direktur Enterprise Risk Management, Big Data & Analityc Setyo Wibowo merupakan bankir handal yang sempat menjabat sebagai Group Head Comsumer Deposit Bank Mandiri 2015-2017 dan menjabat sebagai Group Head Consumer Credit Risk and Analis Bank Mandiri 2018-2019.

Nama keempat ialah Direktur Distribution & Ritel Funding Jasmin yang terakhir menjabat SEVP Consumer and Transaction Bank Mandiri.

Sedangkan untuk jajaran nama komisaris, terdapat nama Komisaris Utama Independen Chandra M. Hamzah merupakan pakar hukum yang pernah menjabat sebagai Komisioner KPK dan pernah menjabat sebagai Komisaris Utama BTN pada 2015.

Selain itu ada nama Komisaris Heru Budi Hartono yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sekertariat Presiden sejak 2017-2019. Ada juga nama Komisaris Andin Hadiyanto sebelumnya menjabat sebagai Staf ahli Menteri Keuangan bidang ekonomi dan makro tahun 2018-2019.

Selain itu ada nama Komisaris Independen Armand B. Arief yang pernah menjabat sebagai Komisaris Independen Bank Royal Indonesia tahun 2016-2018. Dirinya juga sempat menjadi Direktur Utama Bank UOB Buana 2007-2015.

Dan nama terakhir ialah Komisaris Independen Ahdi Jumhari Luddin yang sebelumnya menjabat sebagai Komisaris Utama BRI Agroniaga dan sempat menjabat sebagai Direktur Hukum dan Kepatuhan BBI 2010-2015 serta pernah menjabat sebagai Komisaris Independen Bank DKI pada 2015-2018. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

9 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

9 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

9 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

10 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

13 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

16 hours ago