News Update

Ini Penjelasan Menkeu Terkait Revisi PMK Kredit Penjaminan Korporasi

Bali – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyatakan, dalam rangka Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), Pemerintah telah berkomitmen untuk menyediakan berbagai dukungan kepada pelaku usaha, termasuk korporasi. 

Hal tersebut tertuang dalam Pelonggaran atas ketentuan tata kelola penjaminan pemerintah yang diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 32/PMK.08/2021 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 98/PMK.08/2020 tentang Tata Cara Penjaminan Pemerintah untuk Pelaku Usaha Korporasi melalui Badan Usaha Penjaminan yang Ditunjuk dalam Rangka Pelaksanaan Program PEN.

“PMK mengenai perubahan dari penjaminan, kemarin kita juga sudah melihat sebelumnya penjaminan yang diberikan oleh pemerintah itu adalah untuk pelaku industri dengan jumlah karyawan minimal 300 sekarang diturunkan ke-50,” kata Sri Mulyani melalui diskusi ‘Sarasehan Akselerasi Pemulihan Ekonomi Nasional’ di Bali, Jumat 9 April 2021.

Tak hanya itu, Sri Muluani juga menjelaskan, Pemerintah juga menambah tenor pinjaman yang dijamin serta mengurangi batas minimal pinjaman modal kerja.

“Lama pinjamannya diperpanjang menjadi 3 tahun dan ini semuanya dikaitkan dengan kemampuan terutama banyak perusahaan di bidang hotel dan akomodasi,” tambah dia.

Dengan adanya pelonggaran ketentuan pada skema penjaminan pemerintah ini juga diharapkan dapat membantu menjaga kondisi keuangan korporasi sekaligus turut membangkitkan sektor riil dan memberikan dampak ke aspek lainnya, seperti minimalisasi pemutusan hubungan kerja akibat pandemi. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

11 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago