News Update

Ini Jawaban Bank Harda, Terkait Rencana Pencaplokan Oleh BCA

Jakarta – Pihak PT Bank Harda Internasional Tbk (BHI) membantah rencana akuisisi yang akan dilakukan oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA).

CEO BHI, Barlian Halim mengatakan sampai sejauh ini tidak ada pembicaraan yang dilakukan pihaknya oleh BCA.

“Sampai detik ini ga ada pembicaraan, terkait rencana pencaplokan yang akan dilakukan oleh BCA,” kata Barlian di Bursa Efek Indonesia Jakarta, Rabu, 31 Januari 2018.

Issu pencaplokan sendiri kata Barlian sudah lama muncul. Bahkan ia mengaku heran, dari mana kabar angin tersebut muncul.

Kendati demikian lanjutnya, ia mendengar ada beberapa pihak yang datang ke pemegang saham untuk melakukan penjajakan. Namun belum diketahui apakah itu pihak bank Asing atau lokal.

“Cuma hasil positifnya belum ada informasi ke saya. Sejauh mana mereka melakukan pendekatan saya pribadi belum tau,” jelasnya.

Sekedar informasi, sebelumnya beredar kabar BCA akan mengakuisisi dua bank, diantaranya Bank Harda.

Pihak BCA sendiri sebelumnya mengungkapkan hingga saat ini masih terus menyeleksi lima bank kecil, yang akan  diakuisisi pada tahun ini.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah menyiapkan dana sekitar Rp4 triliun untuk proses akuisisi dan untuk modal investasi anak perusahaannya.

“Rasanya tahun ini lebih serius kita cari, dan mudah mudahan dua hingga empat bulan kedepan kita siap. Dari yang kita lihat 5 bank ya, tapi kalau udah ada lebih ya tidak apa apa, kan rencana akuisisinya dua dengan budget sekitar Rp4 triliun ” jelas Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja setelah menghadiri peluncuran buku Aswin Wirjadi “Game Changing: Transformasi BCA 1990-2007” di Auditorium Gedung Yustinus UNIKA Atma Jaya Jakarta.

Jahja menambahkan, nantinya kedua anak usaha ini akan dimerger menjadi satu perusahaan untuk kemudian menjadi second brand dari sang induk perusahaan BCA.

“Kalau barang ada merek mahal terus ada second brand nah ini biar dia di second brand. Tapi enggak akan merger di BCA. Tetep seperate company, dua dimerger,” tukas Jahja.

Jahja meyakinkan aksi korporasi ini akan dilaksanakan pada tahun ini guna memperkuat bisnis BCA dalam persaingan industri. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

2 mins ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

8 mins ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

27 mins ago

Makan Bergizi Gratis Dinilai Dongkrak Perekonomian, Ini Penjelasannya

Jakarta - Program makan bergizi gratis yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto dinilai memberikan dampak… Read More

57 mins ago

HSBC Cetak Pertumbuhan Dana Kelolaan Nasabah Tajir Rp10 Triliun di Kuartal III 2024

Jakarta – PT Bank HSBC Indonesia (HSBC Indonesia) mencetak pertumbuhan dana kelolaan nasabah kaya (afluent) menembus… Read More

2 hours ago

Dampak Kemenangan Trump di Pilpres AS bagi Indonesia: Untung dan Ruginya

Jakarta – Ekonom Universitas Paramadina Samirin Wijayanto, menilai bahwa kemenangan Donald Trump dalam Pemilu AS 2024 membawa dampak… Read More

2 hours ago