Nasional

Ini Jadwal Lengkap Cuti Bersama Lebaran 2023

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan pemerintah telah resmi menetapkan waktu Cuti Bersama Lebaran 2023 yang berdasarkan revisi Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri.

“Sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), pada rapat terbatas di Istana beberapa waktu lalu, libur Lebaran 2023 kini mulai dari 19 April 2023,” ujar Muhadjir dalam konferensi pers, Rabu, 29 Maret 2023.

Dia melanjutkan, Presiden Jokowi meminta agar hari libur dan cuti bersama yang sebelumnya pada 21, 24, 25 dan 26 April 2023, diubah menjadi 19, 20, 21, 24, 25 April 2023.

“Dalam hal ini, cuti bersama digeser lebih maju dan ditambah satu hari pada tanggal 19 April 2023,” jelasnya.

Menurut Muhadjir, pertimbangan memajukan cuti bersama Lebaran tersebut untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengambil cuti lebih awal. Ini juga sebagai upaya untuk menghinari penumpukan kendaraan pada arus mudik Lebaran.

“Diperkirakan, berdasarkan hasil survei dari Kemenhub, tahun ini yang akan mudik ada sebanyak 123 juta orang. Dan ini mengalami kenaikan drastis dari tahun lalu yang diperkirakan 85 juta orang,” ungkapnya.

Dengan adanya penambahan cuti bersama ini, kata Muhadjir, masyarakat diharapkan bisa merencanakan mudik Lebaran lebih baik dan matang. “Sehingga bisa terhindar dari kemacetan dan ketidaknyamanan dalam perjalanan mudik,” harap Muhadjir.  

Berikut rincian lengkap daftar libur dan cuti Lebaran 2023:

Tanggal 19 April 2023 : Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 20 April 2023 : Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 21 April 2023: Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 22 April 2023: Libur Hari Raya Idul Fitri 2023
Tanggal 23 April 2023: Libur Hari Raya Idul Fitri 2023
Tanggal 24 April 2023: Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 25 April 2023: Cuti Bersama Lebaran 2023

Galih Pratama

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

15 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

17 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

19 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

23 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

1 day ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

2 days ago