News Update

Ini Investasi Jangka Panjang Yang Layak Dicoba

Ada beberapa investasi yang bentuknya bisa untuk jangka panjang. Diperlukan kejelian tersendiri dalam pengelolaannya. Inilah beberapa jenis investasi jangka panjang.

Jakarta – Tujuan investasi jangka panjang sebenarnya tidak hanya keuntungan. Investasi jangka panjang juga bisa disebut sebagai penanaman sebagian kekayaan modal milik seseorang atau perusahaan pada perusahaan atau personal lain untuk meraih pendapatan tetap di masa depan. Pada investasi jangka panjang, dana akan diputar dan baru bisa dicairkan setelah jangka waktu yang ditentukan.

Ada beberapa investasi untuk jangka panjang yang bisa Anda coba. Yang harus tetap diingat adalah, jangan letakkan hanya pada satu tempat investasi saja. Selain itu, pastikan lembaga tempat berinvestasi juga terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jenis investasi jangka panjang antara lain :

Satu, Saham. Saham merupakan penyertaan bukti bahwa seseorang atau pun suatu lembaga  ikut memiliki sebuah perusahan. Harga saham bisa naik atau turun namun dalam jangka panjang, saham memang berpotensi mengalami peningkatan harga.

Dua,  Reksa Dana (Mutual Funds). Investasi jenis ini dilakukan dengan cara tidak langsung yakni melalui perusahaan reksadana. Perusahaan reksadana bertugas menghimpun dana – dana dari para investor. Reksadana mempunyai banyak jenis dan akan menguntungkan untuk jangka panjang.

Tiga, emas. Investasi emas merupakan salah satu pilihan yang cukup menguntungkan. Selain harganya yang satabil, emas sangat likuid sehingga bisa diuangkan dengan mudah kapanpun Anda membutuhkan uang.

Empat, properti. Harga properti dipastikan meningkat di masa yang akan datang. Tidak heran, properti biasanya menjadi andalan bagi para pengusaha untuk melipatgandakan harta kekayaannya. Mulai dari tanah, rumah, ruko, kebun dan sebagainya. Syaratnya daerah tempat membeli properti tersebut berpotensi di masa depan. (*)

Apriyani

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

26 mins ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

47 mins ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

2 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

6 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

14 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

15 hours ago