Jakarta – PT Rintis Sejahtera (Rintis) sebagai perusahaan yang bergerak di bidang inter koneksi dan digital banking telah membantu banyak lembaga keuangan untuk mengefisienkan proses bisnis yang ada.
Korporasi pun dewasa ini banyak dituntut untuk melakukan digitalisasi. Digitalisasi yang tidak hanya dilakukan untuk kalangan internal perusahaan, namun juga untuk eksternal, seperti dari korporasi ke konsumen atau antar korporasi.
Kebutuhan korporasi akan digitalisasi tersebut dapat dipenuhi melalui beragam produk Rintis. Beragam produk Rintis yang tergabung di dalam brand “Jaringan Prima” akan mendukung transformasi perusahaan dari sisi jaringan teknologi digital.
Sebagai contoh yakni produk Prima Debit yang memberikan kemudahan transaksi pembayaran melalui semua mesin EDC yang terdapat di seluruh Indonesia. Sebuah institusi atau korporasi akan mendapatkan efisiensi bisnis dari penggunaan produk Prima Debit.
Di samping itu, ada pula layanan Prima QRIS yang akan memberikan kemudahan dalam bertransaksi kepada korporasi dan konsumen dengan metode QR Code melalui QRIS (QR Code Indonesian Standard) di seluruh Indonesia. Perusahaan akan mendapatkan kemudahan untuk menarik dan mengumpulkan data transaksi yang sudah terintegrasi dengan sistem QRIS.
Di luar itu, masih ada lagi Prima Transaksi Internasional yang menyediakan kemudahan transaksi ATM lintas negara melalui jaringan APN (Asian Payment Network), dan banyak lagi lainnya. (*) Steven
Jakarta - PT Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE OSES) resmi menyalurkan gas bumi ke… Read More
Jakarta - PT PLN (Persero) meluncurkan program Gerakan Tertib Arsip (GEMAR) dan aplikasi New E-Arsip… Read More
Jakarta - Demi meningkatkan kinerja keselamatan dan integritas aset, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa dan PT Badak… Read More
Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More
Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More