Jakarta – Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) mewariskan sebanyak 42 Proyek Strategis Nasional (PSN) yang dipastikan belum akan selesai hingga akhir tahun 2024. Nilai PSN yang penyelesaiannya di atas tahun 2024 tersebut bernilai Rp1.427,36 triliun.
Meski demikian, pemerintah memastikan proyek-proyek tersebut akan dilanjutkan hingga selesai.
Asisten Deputi Percepatan dan Pemanfaatan Pembangunan Kemenko Perekonomian, Suroto mengatakan sejumlah PSN tersebut antara lain MRT (Mass Rapid Transit/Moda Raya Terpadu), Jalan Tol hingga Bendungan.
Baca juga:12 Proyek Unggulan Jokowi Dicoret dari PSN, Ini Daftarnya
“Beberapa PSN yang tidak selesai 2024, yaitu MRT NS (North-South) Line, MRT EW (East-West) Line, Tol Getaci, Tol Gilimanuk-Mengwi dan beberapa ruas JTTS (Jalan Tol Trans Sumatera), Bendungan Karangnongko dan sebagainya,” ungkap Suroto kepada awak media, Rabu 7 Februari 2024.
Lebih lanjut, kata Suroto, sejumlah PSN seperti MRT, Tol Getaci dan Tol Gilimanuk-Mengwi sedang dalam proses pemenuhan pembiayaan.
“Yang MRT sudah, yang Tol Getaci dan Tol Gilimanuk-Mengwi sedang proses pemenuhan pembiayaan, karena masih proses lelang ulang,” jelasnya.
Baca juga: Soal Isu Dana PSN Masuk Kantong ASN hingga Politisi, Begini Tanggapan Anak Buah Airlangga
Adapun di tahun ini akan ada 25 PSN dengan nilai Rp151,58 triliun. Proyek tersebut ditargetkan akan selesai atau rampung sampai dengan 20 Oktober 2024.
Sementara antara 20 Oktober sampai Desember 2024, akan ada 12 proyek strategis nasional dengan nilai mencapai Rp23,45 triliun.
Proyek ini tentunya akan dilanjutkan oleh presiden dan wakil presiden terpilih dalam Pemilu 2024. (*)
Editor: Galih Pratama
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More
Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More
Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More
Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (5/11) berakhir ditutup pada zona… Read More