Yogyakarta – Sebanyak 64 bank dari total 115 bank di Indonesia meraih penghargaan “Infobank Awards 2018” karena berhasil mencatatkan kinerja keuangan terbaiknya pada tahun 2017.
Penghargaan diberikan oleh Majalah Infobank pada Malam Penganugerahan “Infobank Awards 2018” di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Selasa, 14 Agustus 2018.
Ini dia 64 bank yang berhasil meraih penghargaan “Infobank Awards 2018” yang dikelompokkan berdasarkan Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU):
DI kelompok BUKU 4 ada 6 bank peraih pernghargaan, yakni BCA, Bank Mandiri, BRI, BNI, Bank Danamon, dan Bank CIMB Niaga.
Di kelompok BUKU 3 ada 17 bank yang dikelompokkan lagi dalam 3 kelompok. (1) Kelompok aset Rp100 triliun ke atas ada 5 bank, yakni Bank OCBC NISP, Bank HSBC Indonesia, BTN, Bank BJB, dan Bank Maybank Indonesia.
Baca juga: Ini Dia Bank-Bank Yang Konsisten Berkinerja “Sangat Bagus”
(2) Kelompok aset Rp50 triliun sampai dengan di bawah Rp100 triliun ada 9 bank, yakni Bank Jateng, Bank Katim, Bank Mega, Bank DKI, BSM, BTPN, Bank Mayapada, Bank Sumitomo Mitsui Indonesia, dan Bank ICBC Indonesia.
(3) Kelompok aset di bawah Rp50 triliun ada 3 bank, yakni Bank KEB Hana, Bank Mizuho Indonesia, dan Bank ANZ Indonesia.
Di kelompok BUKU 2 ada 32 bank yang dikelompokkan lagi dalam 3 kelompok. (1) Kelompok aset Rp25 triliun ke atas ada 4 bank, yakni Bank Woori Saudara, BNI Syariah, Bank Sumut, dan Bank Riau Kepri.
(2) Kelompok aset Rp10 triliun sampai dengan di bawah Rp25 triliun ada 14 bank, yakni Bank Mantap, Bank Kalbar, Bank Mestika, Bank Sulutgo, Bank DIY, BRI Agroniaga, Bank Sulselbar, Bank Aceh Syariah, Bank MAS, Bank Nagari, Bank BPD Bali, Bank NTT, Bank Sumsel Babel, dan Bank Capital Indonesia.
(3) Kelompok aset di bawah Rp10 triliun ada 14 bank, yakni Bank Jambi, BTPN Syariah, Bank Pembangun Kalteng, Bank Shinhan Indonesia, BCA Syariah, Bank SBI Indonesia, Bank Ganesha, Bank Maspion, Bank NTB, Bank Oke Indonesia, Bank Jasa Jakarta, Bank Index Selindo, Bank Mayora, dan Bank Bumi Arta.
Di kelompok BUKU 1 ada 7 bank yang dikelompokkan lagi dalam 2 kelompok. (1) Kelompok aset Rp5 triliun ke atas, yakni Bank Sultra, Bank Bengkulu, Bank Lampung, Bank Sulteng, dan Bank Maluku Malut.
(2) Kelompok aset di bawah Rp2,5 triliun ada 2 bank, yakni Bank Bisnis dan Bank Harda International. (*)
Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More
Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, 8 November 2024, ditutup menguat di… Read More
Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI menyoroti pengaruh kemenangan Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat… Read More
Jakarta - Erick Thohir kembali menduduki kursi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet… Read More
Jakarta - Accor, pemimpin global industri perhotelan, resmi mengumumkan kemitraan strategis global dengan Tiket.com, salah… Read More