Jakarta – PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk atau yang lebih dikenal dengan Tugu Insurance merayakan hari jadinya yang ke 37 tahun.
Dalam merayakan hari jadinya tersebut, Presiden Direktur Tugu Insurance, Indra Baruna membeberkan beberapa rangkaian bersejarah perusahaan telah terjadi di 2018.
Pertama terkait pencatatan saham perdana, lewat mekanisme IPO. Anak usaha PT Pertamina Persero tersebut telah sukses melakukan IPO pada tanggal 28 Mei 2018. Hal ini menjadi sejarah buat perusahaan berkode emiten TUGU, karena pasca menyandang status tbk, perusahaan kian mantap menerapkan prinsip Good Corporate Governance (GCG) atau tata kelola perusahaan yang baik.
“IPO menjadi impian kita sejak lama,” kata Indra dalam membuka sambutannya di HUT ke 37 perusahaan di pantai karnaval ancol, Jakarta, Minggu, 25 November 2018.
Selain IPO, rangkaian sejarah yang berhasil diraih di 2018 yakni keberhasilan perusahaan dalam mempertahankan peringkat asuransi A- dari lembaga pemeringkat A.M. Best.
A.M. Best sebagai perusahaan pemeringkat internasional untuk industri asuransi, mempertahankan rating A- (Excellent) kepada Tugu Insurance karena dinilai konsisten dalam sekitar 5 tahun terakhir mampu memperlihatkan pertumbuhan kinerja yang positif dengan dukungan permodalan yang kuat.
Ketiga yakni mulai resminya kehadiran aplikasi Tdrive dan produk Tride. Dengan aplikasi Tdrive, nantinya para pengendara dapat dengan mudah mendapatkan edukasi mengenai berkendara yang baik ditambah edukasi mengenai pentingnya perlindungan asuransi bagi pengendara. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu para penegak hukum untuk mengurangi angka kecelakaan.
Sementara itu Tride hadir dengan memberikan perlindungan yang komprehensif bagi pengemudi, penumpang dan
kendaraan dari berbagai risiko, hanya dengan membayarkan premi mulai Rp90.000.
Selain melindungi jiwa pengendara, Tugu Insurance akan menjamin biaya perbaikan kendaraan atau mengganti kendaraan hilang karena pencurian.
Bagi pemegang polis yang ingin melengkapi perlindungan, Tugu Insurance menawarkan perlindungan tambahan dari beberapa risiko seperti huruhara, kerusuhan, terorisme, sabotase, banjir, angin topan, gempa bumi, dan tsunami.
Produk Tride juga menawarkan jaminan tambahan berupa tanggung jawab hukum kepada pihak ketiga, kecelakaan diri pengemudi, dan kecelakaan diri penumpang.
“Ketiga hari ini kita sudah siap layani jutaan masyarakat Indonesia, dengan aplikasi Tdrive dan produk Tride,” jelasnya. (*)
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More