Jakarta – Perkembangan teknologi beberapa tahun belakangan memang tergolong sangat cepat, khususnya untuk gadget.
Perusahaan riset pasar berbasis teknologi Neuroscience dan Artifical Intelegence (AI) mengatakan, hal itu juga didorong kebutuhan masyarakat terhadap keluasan pengalaman. Sehingga masyarakat tidak segan merogoh kocek untuk membeli produk elektronik gadget baru.
Berdasarkan hasil survey yang dilakukan pada 1.000 orang pada bukan Maret hingga April 2018, pengeluaran kategori gadget naik sebesar 50 persen atau 1,5 kali lipat dalam 2 tahun terakhir.
Berkembangnya keinginan untuk mendapatkan pengalaman baru dan adanya kebutuhan untuk berbagi melalui sosial media telah memicu pertumbuhan penggunaan data internet.
“Rata-rata masyarakat menghabiskan lebih dari 5 jam di media sosial. Pangsa pasar untuk kategori seluler dan broadband naik hampir 2 kali lipat dalam 2 tahun terakhir,” kata Managing Director Neurosensum Rajiv Lamba di Hotel Westin Jakarta, Selasa, 8 Mei 2018.
Baca juga: Jumlah Pengguna Internet Melonjak 10,56 Juta di 2017
Namun lebih lanjut kata Rajiv dari hasil risetnya, perusahaan ritel mengalami ancaman ganda. Pasalnya, masyarakat mulai menurunkan jumlah konsumsi atau berpindah kepada merek yang lebih terjangkau karena adanya pergeseran pola konsumsi.
Disisi lain, lanjutnya, perusahaan ritel juga menghadapi tantangan dengan kemunculan berbagai merek lokal yang mengambil pangsa pasar dari merek-merek lama yang sudah mapan di pasaran.
“Riset ini menunjukkan bahwa konsumen bersedia untuk membeli merek baru ketika ada penawaran unik atau pengalaman berbeda yang belum diberikan merek biasanya,” tandasnya. (*)
Jakarta – Evelyn Halim, Direktur Utama Sarana Global Finance Indonesia (SG Finance), dinobatkan sebagai salah… Read More
Jakarta - Industri asuransi menghadapi tekanan berat sepanjang tahun 2024, termasuk penurunan penjualan kendaraan dan… Read More
Jakarta - Industri perbankan syariah diproyeksikan akan mencatat kinerja positif pada tahun 2025. Hal ini… Read More
Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More
Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat sejumlah pencapaian strategis sepanjang 2024 melalui berbagai… Read More