Industri Asuransi Tumbuh Tipis, OJK Salahkan Jiwasraya dan Bumiputera

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan, hingga akhir tahun terdapat beberapa tantangan dan kondisi yang masih mempengaruhi pertumbuhan industri asuransi.

Direktur Pengawasan Asuransi OJK Ahmad Nasrulla bahkan menyebut, kondisi dua perusahaan asuransi yang kurang sehat yakni Jiwasraya dan juga Bumiputera cukup mempengaruhi pertumbuhan industri asuransi hingga akhir tahun.

“Boleh dikatakan ini musibah terhadap beberapa anggota kita di asuransi jiwa. Ada dua perusahaan asuransi besar yang cukup mempengaruhi pertumbuhan industri,” kata Nasrulla dalam acara Insurance Outlook 2020 di Jakarta, Kamis 21 November 2019.

Asal tahu saja, premi industri asuransi jiwa hanya mampu bisa tumbuh single digit hingga akhir tahun ini atau berada pada kisaran 7% hingga 8%. Namun Nasrulla menyebut, angka tersebut lebih baik dibandingkan dengan perolehan kuartal I 2019 yang mengalami pertumbuhan minus.

Lebih lanjut Nasrulla menambahkan, industri asuransi hingga akhir 2019 tak lepas dari isu global seperti perang dagang antara China dan Amerika Serikat (AS) dan kondisi perekonomian nasional.

Sebagai informasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, hingga September 2019, pendapatan premi industri asuransi jiwa masih turun tipis 3,08% yoy menjadi Rp136,78 triliun. Padahal pendapatan premi September tahun lalu masih mencapai Rp141,14 triliun. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

4 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

7 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

10 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

11 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

12 hours ago

IHSG Sepekan Menguat 1,55 Persen, Kapitalisasi Pasar BEI Tembus Rp16.512 T

Poin Penting IHSG menguat 1,55 persen sepekan dan ditutup di level 9.075,40, sekaligus mencetak rekor… Read More

12 hours ago